Gayus: Ferdy Sambo Bisa Lolos Hukuman Mati

sidang-ferdy-sambo

TOPMETRO.NEWS – Lolos hukuman mati (pasal 340)? Memasuki babak baru, Ferdy Sambo dan mantan anak buahnya segera disidangkan.

Diketahui, Ferdy Sambo Cc dikabarkan akan mulai diadili pada Senin, 17 Oktober 2022. Ferdy Sambo dijerat pasal 340 atas tuduhan pembunuhan berencana terhadap Brigadir Joshua Hutabarat alias Brigadir J.

Adapun bunyi dari pasal 340 adalah sebagai berikut: “Barang siapa dengan sengaja dan dengan rencana, terlebih dahulu merampas nyawa orang lain, diancam karena pembunuhan berencana, dengan pidana mati atau pidana penjara seumur hidup atau selama waktu tertentu, paling lama dua puluh tahun.”

Dikutip dari kanal YouTube metrotvnews, Kamis (13/10/2022) membagikan informasi terkait perkembangan sidang Ferdy Sambo.

Dalam informasi yang didapatkan, tersangka Ferdy Sambo masih punya celah untuk bebas dari hukuman mati.

Hal itu disampaikan Gayus Lumbuun, Ferdy Sambo dan tersangka lain bisa saja lolos dari jeratan pasal 340.

Seperti pengakuannya, suami Putri Candrawathi mengaku telah tersulut emosi saat dia melakoni pembunuhan.

Sambo juga menyebutkan sang istri tidak melakukan apa-apa, namun dia (red, Putri) jadi korban.

“Saya sangat emosi saat itu, Saya siap menjalani semua proses hukum,” kata Ferdy Sambo.

“Istri saya tidak bersalah. Tidak melakukan apa-apa, justru menjadi korban,” tambahnya.

Sejumlah persiapan menuju pengadilan Ferdy Sambo dan konco-konconya pun telah dilakukan. Mulai dari koordinasi dengan dewan pers hingga pengamanan saat sidang berlangsung.

Kuat Maruf Pertahankan Motif Pelecehan

Sementara itu, para tersangka pembunuhan Brigadir J yakni Ferdy Sambo cs sempat ditampilkan ke publik pada Rabu (5/10/2022) di Kantor Kejaksaan Agung (Kejagung).

Selain Ferdy Sambo, tersangka pembunuhan Brigadir J yang menjadi sorotan adalah Kuat Maruf.

Kuat Maruf sendiri merupakan sopir pribadi sekaligus ART (asisten/pembantu rumah tangga) Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Saat ditampilkan di Kejagung, Kuat Maruf bersama Bripka RR.

Saat itu Kuat Maruf tampak mengenakan kaus putih dengan rompi tahanan Kejagung.

Dia tampak tenang dan hadir dengan wajah yang ditutupi masker.

Sikap tenang Kuat Maruf inilah yang kemudian dianalisis oleh pakar tarot dan ekspresi, Sekar Ayunda Spiritual Healing.

BACA PULA | Putri Candrawathi ‘Digituin’, Sambo Bunuh Joshua Hutabarat, Percaya?

Seperti diberitakan TOPMETRO.NEWS sebelumnya, Sambo bunuh Joshua Hutabarat alias Brigadir J lantaran istrinya Putri Candrawathi ‘digituin’? Hmmm, percaya? Tapi itulah motif atau pengakuan Ferdy Sambo eks Kadiv Propam Polri itu, yang kini menjadi salah satu tersangka utama pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.

Pengakuan Ferdy Sambo bunuh Joshua ini disampaikan saat dikeler penyidik Kejaksaan Agung RI dari Bareskrim Polri, Rabu 5 Oktober 2022.

Ferdy Sambo mengaku semua yang dilakoni demi istrinya, Putri Candrawathi.

“Saya lakukan ini karena kecintaan saya kepada istri saya,” ucapnya.

Dia juga mengaku tak terima atas perlakuan yang didapat istrinya saat di Magelang.

asl!

Related posts

Leave a Comment