Sekda Asahan Terima Audiensi Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik

Sekda Asahan Terima Audiensi Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik

topmetro.news – Sekdakab Asahan Drs H John Hardi Nasution MSi didampingi Kakan Kesbang M Syarif SH, Kepala BPBD Harry Naldo Tambunan SE dan Kabag Protokol Darwinsyah Lubis SSTP menerima audiensi Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik (LP3K) Asahan di Ruang Kerja Sekda, Jumat (14/10/2022).

Ketua LP3K Asahan Ir Hardo Simanjuntak MSi menyampaikan tujuan audiansi ini untuk menyampaikan bahwa LP3K Asahan akan mengikuti kegiatan Pesparani tingkat Nasional tanggal 27 s/d 31 Oktober 2022 di Kupang-NTT.

Hardo mengatakan Pesparani tingkat Sumut tanggal 26 s/d 28 Agustus 2022, Asahan mendapat 3 kategori juara 1 dari 8 lomba. Di ikuti yaitu Tutur Kitab Suci Anak, Cerdas Cermat Rohani Anak dan Menyanyi Mazmur OMK. Dengan demikian Asahan berhak mewakili Sumut untuk mengikuti Pesparani tingkat Nasional di Kupang.

Sementara Sekda Asahan menyampaikan apresiasi kepada LP3K Asahan yang telah memberikan kebanggaan atas prestasi yang di peroleh. Sehingga bisa mewakili Provisu ke tingkat Nasional.

“Kita harus bangga atas prestasi Pesparani Asahan sehingga mewakili Provsu ke tingkat Nasional. Ini adalah kebanggaan Pemerintah dan masyarakat Asahan. Semoga nantinya LP3K Asahan berhasil meraih prestasi di tingkat Nasional,”  kata Sekda.

 

Penulis : EN

Related posts

Leave a Comment