Romer Eks Ajudan tak Bisa Jujur: ”Takut Sama Bapak, Pak Sambo..”

Tak bisa jujur

TOPMETRO.NEWS – Tak bisa jujur. begitulah pengakuan mengejutkan dilontarkan eks ajudan Ferdy Sambo, Adzan Romer. Dia mengaku berulangkali memberikan keterangan yang berbeda-beda kepada tim penyidik dalam kasus pembunuhan Brigadir Yosua atau Nofriansyah Yosua Hutabarat.

Dia memberikan pengakuan ini saat hadir sebagai saksi di persidangan dengan terdakwa Ricky Rizal dan Kuat Ma’ruf di PN Jakarta Selatan, Rabu (9/11/2022).

Romer mengaku, keterangannya yang seringkali tidak konsisten karena takut dengan Ferdy Sambo, yang saat itu memiliki jabatan lebih tinggi darinya, yakni Kadiv Propam Polri. Hal itu yang membuatnya sulit untuk memberikan keterangan jujur.

“Apa yang menyebabkan keterangan saudara berubah-ubah?” tanya JPU di ruang sidang.

“Karena awalnya kami masih takut memberikan kejujuran,” jawab Romer.

“Takut memberikan kejujuran, takut kepada siapa? Kita kan takut pada Tuhan, kita takut mati atau kita takut apa?” cecar JPU.

“Takut sama Bapak, Pak,” jawab Romer.

“Bapak siapa, bapak yang mana?” lanjut JPU.

“Pak Sambo,” beber Romer.

“Jadi takut dengan Ferdy Sambo?” tanya JPU.

“Ya,” ucap Romer.

“Kenapa takut?” tambah JPU.

“Takut saja, Pak. Karena ini sudah ada yang meninggal,” beber Romer.

BACA JUGA | Kuat Maruf tak Tahu Soal Dugaan Pelecehan Putri Candrawathi

Lantas, JPU kembali mendalami keterangan Romer terkait dengan kejadian penembakan di rumah dinas Ferdy Sambo pada 8 Juli 2022 lalu.

Menurut kesaksiannya, awalnya Romer ingin masuk ke dalam rumah saat mendengar bunyi tembakan, dan dia bertemu dengan Ferdy Sambo terlebih dulu.

“Selanjutnya, ketika saksi mendengar tembakan, masuk ke dalam, sebelum masuk ke dalam saksi bertemu saudara RR atau KM lebih dulu?” tanya JPU.

“Pak Ferdy dulu,” jawab Romer.

Lebih lanjut, Romer menceritakan kondisi Ricky Rizal dan Kuat Ma’ruf pasca kejadian. Dia mengatakan tidak ada rasa kepanikan dari keduanya.

“Tidak kah saudara melihat adanya kegelisahan dari terdakwa RR dan KM?” cecar JPU.

“Ketika saya tanya tidak dijawab,” jawab Romer.

“Tidak ada kepanikan?” lanjut JPU.

“Ya, betul,” jawab dia.

TOPIK TERKAIT | Berikan Jawaban Berbelit-belit, ART Ferdy Sambo Diduga Diarahkan

Seperti diberitakan TOPMETRO.NEWS sebelumnya, ART Ferdy Sambo memberikan jawaban yang mengejutkan saat menjadi saksi dalam persidangan. Namun, pengacara Bharada E, Ronny Talapessy, menduga ART itu telah diarahkan.

“Kalau dari kita meragukan keterangan dari ART (asisten rumah tangga) karena sejak penyidikan dugaan kami sudah diarahkan,” ujar Ronny mengutip dari beberapa sumber, Jumat (4/11/2022).

Ronny menilai hal ini terbukti dengan cara ART Sambo memberikan kesaksian di persidangan. Saksi, kata Ronny, memberikan keterangan bohong dan tidak konsisten.

“Terbukti di persidangan kesaksian diragukan dan banyak kebohongan karena tidak konsisten. Apa yang dituangkan di BAP dengan fakta persidangan,” ucapnya.

asl!

Related posts

Leave a Comment