Wakil Bupati Humbahas Hadiri Pengambilan Sumpah Janji Anggota PAW DPRD Darwin Marbun

Wakil Bupati Humbang Hasundutan Dr Oloan Paniaran Nababan SH MH menghadiri pengambilan sumpah/janji Anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD Humbahas atas nama Darwin Sarman Marbun AMd, menggantikan Drs Moratua Gaja MM dari Partai Gerindra.

topmetro.news – Wakil Bupati Humbang Hasundutan Dr Oloan Paniaran Nababan SH MH hadiri pengambilan sumpah/janji Anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) DPRD Humbahas atas nama Darwin Sarman Marbun AMd, menggantikan Drs Moratua Gaja MM dari Partai Gerindra.

Pelantikan berlangsung pada Paripurna DPRD, Rabu (26/4/2023), di Gedung DPRD Perkantoran Tano Tubu, Doloksanggul.

Paripurna ini dipimpin Ketua DPRD Humbahas Ramses Lumbangaol SH dan dihadiri Wakil Ketua Marolop Manik dan Labuan Sihombing serta anggota DPRD.

Turut hadir pada pengambilan sumpah/janji ini, Forkopimda, Kapolres Humbang Hasundutan AKBP Hary Ardianto SH SIK MH, Dandim 0210/TU yang diwakili Pabung Humbahas Mayor Ojak Simarmata, Kajari Humbahas diwakili Kasi Intel Gerry Anderson Gultom SH MH, Sekda Drs Tonny Sihombing MIP, staf ahli, asisten, Kepala OPD, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, LSM, dan insan pers.

Juga hadir Ketua DPC Gerindra Humbang Hasundutan Saut Parlindungan Simamora, Ketua KPU beserta anggota, Ketua Bawaslu beserta anggota, dan lainnya.

Pengambilan sumpah/janji ini dilakukan oleh Ketua DPRD didampingi Wakil Ketua DPRD dengan sumpah menurut Agama Kristen yang disaksikan tokoh agama.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Humbahas Dr Oloan Paniaran Nababan SH MH menyampaikan atas nama pemerintah dan masyarakat Humbang Hasundutan mengucapkan selamat atas pengambilan sumpah/janji dan pelantikan Darwin Sarman Marbun sebagai anggota DPRD dari Partai Gerindra.

Sebelumnya juga wakil bupati menyampaikan atas nama pemerintah dan masyarakat Humbang Hasundutan mengucapkan Selamat Idul Fitri Tahun 1444 H kepada segenap warga Muslim di Kabupaten Humbang Hasundutan.

reporter | S Marihot Pakpahan

Related posts

Leave a Comment