Pidato Dzulmi Eldin tanpa Pemaparan Program Pembangunan

topmetro.news – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Medan ke 428 tahun 2018, ditandai dengan pidato singkat Walikota Medan Dzulmi Eldin, di rapat paripurna istimewa DPRD Medan, Jumat (29/6/2018). Tidak ada pemaparan program dan capaian pembangunan yang disampaikan Dzulmi Edin.

Pada rapat paripurna istimewa dewan yang dipimpin Ketua DPRD Henry Jhon Hutagalung itu, Walikota Dzumli Eldin, hanya mengimbau masyarakat, untuk menjadikan HUT ke-428 Kota Medan yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2018 itu sebagai momentum untuk kian mempersatukan warga, memajukan peradaban, dan kian memartabatkan Medan Rumah Kita.

Selanjutnya, Dzulmi Eldin, menyebutkan bahwa 428 tahun tentulah bukan usia yang muda lagi. Maka, sudah sepantasnya hari jadi ini disambut dengan penuh harapan besar, serta semarak dirayakan bersama dengan seluruh lapisan masyarakat Kota Medan.

Siapkan Berbagai Acara

Untuk itu, kata Dzulmi Eldin, berbagai perhelatan menarik telah dipersiapkan pemko untuk menyemarakkan HUT tahun ini. Katanya, semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berlomba-lomba menghadirkan acara menarik yang diperuntukkan bagi seluruh warga kota.

Di antara sejumlah kegiatan yang akan digelar, menurut Eldin, adalah Colorful Medan Carnaval 2018 yang akan berlangsung tanggal 30 Juni – 1 Juli 2018, di Lapangan Merdeka. Kemudian Medan Great tanggal 1 – 8 Juli, Pesona Colorful Medan pada 7 Juli di Jalan Pulau Pinang, dan Inbox Carnaval, tanggal 14 – 15 Juli.

Selain itu, kata Eldin, pemko juga akan menggelar pemeriksaan mata gratis, dan pemberian kaca mata gratis. Selanjutnya pemeriksaan TB paru, pemeriksaan gizi buruk, dan pemeriksaan gula darah secara gratis. Juga ada papsmear gratis, serta aksi donor darah, sebagai bentuk kepedulian terhadap mereka yang membutuhkan.

Walikota Dzulmi Eldin, juga mengklaim masih banyak lagi aktivitas yang diadakan untuk acara hari jadi ke-428 Kota Medan tahun ini. ‘’Tapi semua aktivitas tersebut tidak akan semarak tanpa bantuan dukungan dan kehadiran seluruh lapisan pemerintah dan masyarakat,’’ katanya.

Bukan Perkara Mudah

Disebutkan Eldin, disadari bahwa menggelar perhelatan akbar di kota yang berbilang kaum ini tentulah bukan perkara yang mudah. Akan selalu ada pihak yang mengkritisi dan menghujat. Maupun memandang hal ini sebagai serimonial yang hanya menghamburkan dana semata.

‘’Namun dengan usaha yang sungguh-sungguh dan diiringi oleh keyakinan yang kuat, maka apa pun program yang ingin dilakukan Insha Allah akan dapat kita laksanakan bersama. Yang semuanya bermuara pada kepentingan seluruh lapisan warga Kota Medan,’’ kata Dzulmi Eldin.

Hadir pada rapat paripurna DPRD istimewa itu, pimpinan dan anggota dewan, para pejabat Pemko Medan, Sekdaprovsu Hj R Sabrina, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Juga tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan undangan lainnya. (TM-RAJA)

Related posts

Leave a Comment