Seknas Prabowo-Sandi: Jangan Biarkan Bangsa Kesulitan

prabowo sandiaga

topmetro.news – Sekretariat Nasional (Seknas) Prabowo Sandiaga meluncurkan diskusi mingguan ‘Topic of the Week’. Setiap minggunya berkaitan dengan kepentingan publik.

“Ada beberapa hal perlu mendapat sorotan tajam dari semua pihak,” demikian Ketua Seknas Prabowo-Sandi, M Taufik di Posko Seknas Prabowo-Sandi, Jakarta, Selasa (27/11/2018).

Hal itu dikemukakan Taufik saat membuka diskusi ‘Topic of the Week’. Pada kali pertama itu mengangkat tema ‘Menyoal Kebijakan Relaksasi Daftar Negatif Investasi’.

Menurut Taufik, pada tahun politik ini seluruh pihak semestinya berpikir upaya mengubah bangsa menjadi lebih baik. “Jangan dibiarkan bangsa ini berlarut dalam kesulitan,” ucapnya.

Ia menuturkan, hasil diskusi nantinya disampaikan kepada Prabowo maupun Sandi sebagai bahan masukan. Ia optimistis berbagai saran bermanfaat untuk kebaikan bangsa.

“Saya sudah sampaikan kegiatan ini kepada Pak Prabowo dan Pak Sandi,” ujar Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta tersebut.

BACA JUGA: Prabowo Sebut BPJS Kesehatan Biangnya Hutang Rumah Sakit

Relawan Digital Prabowo Sandiaga

Sementara, dalam rangka peresmian Relawan Prabowo Sandi Digital Team (Pride) Provinsi Jawa Barat, Direktorat Media dan Komunikasi Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi mengadakan pelatihan dengan tema ‘Pemenangan Sosmed/Digital’ di Cirebon, Jawa Barat.

Dalam acara itu, Ketua Koordinator Nasional Pride, Anthony Leong memberikan sosialisasi dan pelatihan untuk masyarakat Jawa Barat tentang penggunaan media sosial guna menyuarakan konten-konten positif. “Saat ini, program pemenangan digital berperan cukup penting dalam Pemilu 2019. Oleh karena itu, penting bagi kami untuk mengetahui strategi yang efektif dalam mengkampanyekan Prabowo-Sandi di media sosial. Kami menjaga etika dalam berkampanye di medsos dan fokus menjabarkan program kerja, visi, dan misi,” ujar Anthony yang juga anggota Direktorat Media dan Komunikasi BPN Prabowo-Sandi dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (27/11/2018).

Dikatakan, relawan digital di Jawa Barat menjadi ujung tombak dalam menciptakan konten-konten media sosial yang positif dan memberikan inspirasi bagi masyarakat. “Sahabat-sahabat itu yang nantinya akan berada di garda terdepan dalam mengisi konten media yang positif, yang menginspirasi masyarakat Indonesia khususnya wilayah Jawa Barat,” lanjutnya.

Pride, kata dia, berkomitmen tidak melakukan kampanye hitam untuk target ‘jempol positif’ bagi kemenangan Prabowo Sandi wilayah Jawa Barat.

“Pride komitmen untuk tidak melakukan black campaign yang berujung pada perpecahan bangsa Indonesia, kita fokus menyampaikan program kerja serta visi misi Prabowo Sandi dan juga fokus jihad jempol positif untuk perkuat basis relawan Prabowo-Sandi agar mendapatkan kemenangan mutlak di wilayah Jawa Barat,” ujar Anthony.

sumber: beritasatu.com

Related posts

Leave a Comment