Prabowo-Sandi Fokus Kampanye di Jateng dan Jatim

prabowo subianto

topmetro.news – Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto – Sandiaga Uno, semakin memaksimalkan kampanye ke wilayah Jawa Tengah (Jateng) dan Jawa Timur (Jatim) di sisa waktu menjelang 17 April 2019.

Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno sudah memutuskan untuk bergantian kampanye di kedua wilayah itu. Kebetulan, wilayah tersebut memiliki jumlah suara terbanyak di Indonesia.

“Ya, saya bergantian (kampanye di Jawa Tengah dan Jawa Timur). Pak Prabowo hari ini di Jateng dan besok saya ke Jatim,” ujar Sandiaga Uno pada acara Gerakan Kreatif Nasional OK OCE di kawasan Grogol, Jakarta Barat, Rabu (13/2/2019).

BACA JUGA | BPN Pastikan tak Ada Dana Fiktif Prabowo-Sandi

Mantan Wakil Gubernur DKI tersebut menjelaskan, tujuannya bersama Prabowo Subianto mulai fokus kampanye di Jateng dan Jatim lantaran potensi besar dari kalangan masyarakat yang ingin perubahan nyata di Indonesia.

“Ini kami melihat ada momentum yang cukup signifikan yang ada di belakang Prabowo-Sandi. Ada sentimen yang sangat positif. Ada harapan baru masyarakat tentang perubahan dan arah ekonomi yang lebih berpusat pada rakyat. Oleh karena itu, kita harus rajin turun ke bawah. Menyapa, menangkap aspirasi, dan menghadirkan solusi, bagi masyarakat,” pungkas Sandiaga.

sumber: beritasatu.com

Related posts

Leave a Comment