Wagub Sumut Harapkan TLCI Medan Berkontribusi Promosikan Pariwisata

Wagub Sumut

topmetro.news – Wagub Sumut (Wakil Gubernur Sumatera Utara), Musa Rajekshah mengharapkan Toyota Land Cruiser Indonesia (TLCI) Chapter Medan ikut berkontribusi mempromosikan pariwisata Sumut. Sehingga pariwisata Sumut yang saat ini sedang digenjot pembangunannya tidak hanya terkenal di Indonesia, tetapi juga di luar negeri.

Hal itu disampaikan Wagub Musa Rajekshah saat menerima kunjungan silahturahmi anggota TLCI Chapter Medan, di Rumah Dinas Wagub Sumut, Jalan Tengku Daud, Medan, Jumat (2/8/2019) malam kemarin. Kunjungan kali ini sekaligus untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-4 TLCI Chapter Medan.

“Sebentar lagi TLCI Chapter Medan akan mengikuti Jambore Nasional (Jamnas) yang ke-4 di Surabaya pada tanggal 9-10 Nopember 2019 nanti. Saya berharap anggota bisa membantu Pemerintah Provinsi Sumut untuk mempromosikan pariwisata yang ada di Sumut,” harap Musa Rajekshah, yang juga Pembina TLCI Chapter Medan.

Pesan Wagub Sumut Kepada Pengurus TLCI Chapter Medan

Wagub Sumut juga mengharapkan, agar di setiap acara yang dilakukan TLCI Medan bisa memberikan manfaat untuk masyarakat.

“Agar masyarakat merasakan kehadiran kita, dan semoga dengan bertambahnya usia klub juga menambah keberkahan untuk anggotanya,” kata Musa Rajekshah.

Sementara itu, Ketua TLCI Capter Medan Refli Yuner dengan momentum HUT ke-4 ini mengajak anggota agar tetap menjaga kekompakan.

“Dengan bertambahnya usia mari tetap kita jaga kekompakan. Kita harus tunjukkan dengan semakin banyak yang bergabung kita semakin solid. Dan juga biasanya usai merayakan hari jadi, dilanjutkan dengan atraksi ke lapangan. Kita rencanakan Agustus akhir nanti atau awal September bisa kumpul sesama semua pecinta mobil tua,” ucap Refli.

Usai memotong kue ulang tahun, acara dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata dari TLCI Medan kepada Wagub Sumut, hingga disudahi dengan foto bersama puluhan pengurus TLCI Medan.

Acara formal pun berakhir yang kemudian dilanjutkan ramah tamah dengan Wagub Sumut sembari menikmati si legit durian.

Dalam acara tersebut, hadir juga Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumut Baharuddin Siagian dan Kepala Biro Organisasi Setdaprov Sumut M Faisal Hasrimy.

Penulis | Erris JN

Related posts

Leave a Comment