Iptu Malik Kembali Bagi Al-Qur’an untuk Tahanan di Mapolres Aceh Singkil

Iptu Abdul Malik

topmetro.news – Iptu Abdul Malik kembali membagi-bagikan Iqra’ dan Al-Qur’an bagi tahanan di Mapolres Aceh Singkil.

Perwira Polri yang bertugas di Mapolres Aceh Singkil tersebut tidak henti-hentinya memberikan pemahaman pentingnya mempelajari Kitab Suci Al-Qur’an bagi tahanan.

“Setidaknya saya dapat mewakafkan diri untuk memberikan ilmu agama yang sedikit saya ketahui bagi para tahanan,” ucap Malik, Minggu (22/3/2020).

Menurut Abdul Malik, para tahanan itu harus diberi bekal ilmu agama. “Agar pada saat sudah bebas nanti, mereka dapat berbuat baik dan bertaubat. Dari apa yang telah diperbuatnya,” kata perwira dengan pangkat balok dua itu.

“Kita semua bersaudara. Jadi tidak ada salahnya memberikan pemahaman kepada mereka bagaimana perlunya memahami Kitab Suci Al-Qur’an. Sehingga dengan mereka mendapat ilmu agama, akan membukakan hati mereka untuk bertaubat,” masih tutur Malik.

BACA JUGA | Iptu Abdul Malik, Polisi yang Suka Menolong

Berbagi Rezeki untuk Sesama

Ditambahkannya, bahwa berbagi tidak akan mengurangi rezeki. “Saling berbagi itu tidak akan mengurangi rezeki kita. Maka teruslah berbagi untuk sesama. Insha Allah lebih dari itu yang kita dapatkan kelak,” sebut dia.

“Teruslah berbuat baik terhadap sesama, agar mendapat ridha Allah SWT,” tutup Iptu Ambul Malik.

Sebagaimana pernah diberitakan, Iptu Abdul Malik memang figur polisi yang diketahui suka menolong. Dan saat ini, sudah banyak yang kenal dengan sosok Iptu Abdul Malik yang bertugas di Mapolres Aceh Singkil tersebut.

Selain bertugas sebagai anggota Polri, Abdul Malik juga mewakafkan diri, serta peduli kepada masyarakat Aceh Singkil. Ia tak pernah sombong dan selalu mensyukuri Nikmat Allah, bahwa jabatan adalah titipan. Karena menurut dia, sesama umat adalah bersaudara dan harus tolong-menolong.

reporter | Rusid Hidayat Berutu

Related posts

Leave a Comment