Klasemen Bundesliga: Bayern Muenchen Makin Perkasa

bayern muenchen kian perkasa

TOPMETRO.NEWS – Bayern Muenchen kian perkasa dan makin dekat dengan gelar juara Bundesliga musim ini setelah memantapkan posisinya di puncak klasemen lewat kemenangan dalam laga pekan ke-30. Bertandang ke BayArena, Sabtu (6/6/2020) malam, Bayern menundukkan Bayer Leverkusen 4-2 untuk membuat tim asuhan Hansi Flick itu kini mengoleksi 70 poin.

Bayern Muenchen Makin Perkasa, Unggul 10 Poin

Seperti catatan laman resmi Liga Jerman, kemenangan itu awalnya membuat Bayern memegang keunggulan 10 poin, tetapi dua jam berselang Borussia Dortmund (63) meraih kemenangan tipis 1-0 atas tamunya Hertha Berlin (38) di Signal Iduna Park.

Manfaatkan Peluang Besar

Dengan begitu, Bayern kini hanya punya keunggulan tujuh poin, tetapi tetap berpeluang besar menajamkan rekor juaranya di Liga Jerman menjadi delapan musim secara beruntun.

Sementara itu, Borussia Moenchengladbach (56) yang main lebih awal pada Jumat setempat menelan kekalahan 0-1 di markas SC Freiburg (41).

Tim peringkat keempat itu praktis tersisih dari perebutan gelar juara sebab kini tertinggal 14 poin di belakang Bayern dan tak mungkin mengejar jarak itu pada sisa empat pertandingan.

Di Red Bull Arena, RB Leipzig (59) ditahan imbang 1-1 oleh juru kunci SC Paderborn (20).

Ciptakan Jarak Aman Tiga Poin

Di atas kertas Leipzig masih bisa mengejar 11 poin ketertinggalan dari Bayern di sisa empat laga, tetapi Julian Nagelsmann membutuhkan campur tangan semesta untuk bisa menjadi juara.

Pada laga lain, FSV Mainz (31) menang 2-0 di kandang Eintracht Frankfurt (35) untuk menciptakan jarak aman tiga poin dari zona degradasi.

Rangkaian pekan ke-30 masih menyisakan tiga pertandingan pada Minggu malam hingga Senin dini hari WIB yang mungkin membuat VfL Wolfsbrug mendekati zona kualifikasi Eropa.

BACA SELENGKAPNYA | Tes Covid-19 di Premier League, 12 Orang Positif

Seperti diwartakan topmetro.news sebelumnya, Liga Utama Inggris dijadwalkan bergulir kembali pada 17 Juni. Ada dua pertandingan yang digelar pada hari itu, yakni Manchester City menjamu Arsenal dan Sheffield United menantang tuan rumah Aston Villa. Ini adalah laga ke-28 mereka.

Liga Utama Inggris dihentikan sementara sejak 12 Maret 2020 karena pandemi Virus Corona. Sebelum dihentikan, sejumlah pertandingan ditunda. Termasuk laga antara Manchester City melawan Arsenal. Ada pun laga ke-29 akan berlangsung pada 19 dan 21 Juni yang melibatkan seluruh tim peserta Liga Utama Inggris.

Reporter | Dpsilalahi
sumber/foto | antara/jpnn

Related posts

Leave a Comment