Hilang Semalaman, Warga Simalungun Ditemukan Tewas di Sungai Bah Bolon

Ditemukan tewas di sungai

TOPMETRO.NEWS – Ditemukan tewas di sungai Bah Bolon, begitu penemuan warga terhadap sesosok mayat di aliran Sungai Bah Bolon, kawasan Huta III Bandar Sawah, Nagori Bandar, Kabupaten Simalungun, Minggu (7/6/2020).

Ditemukan Tewas di Sungai, Hilang Semalaman

Korban yang ditemukan tewas di sungai itu atas nama Ramli (38), warga setempat, diketahui menghilang sejak Sabtu (6/6/2020) pukul 04.00 WIB, saat pergi ke sungai.

Diduga hanyut, warga dan keluarga sibuk mencari, dilanjutkan Minggu (7/6/2020) dan ditemukan tersangkut pada gundukan tanah di tengah sungai kira-kira pukul 14.00 WIB.

Selanjutnya, jenazah korban dievakuasi menggunakan pelampung dari ban dalam mobil dan dilaporkan ke pihak kepolisian.

Keluarga Enggan Autopsi Korban

AKP Supendi, Kapolsek Perdagangan mengatakan, pihaknya membawa jenazah ke RSUD Perdagangan untuk pemeriksaan visum et revertum (VER).

Korban tidak diautopsi atas permintaan keluarga yang menerima kematian korban bukan karena tindak pidana.

BACA SELENGKAPNYA | Sungai Bah Bolon Telan Korban, Warga Simalungun Tenggelam

Sebelumnya, sungai bah bolon ‘makan’ korban. Kamis (7/5/2020) sekira pukul 09.00 WIB ditemukan sosok mayat perempuan di aliran Sungai Bah Bolon Dusun Pematang Panei, Nagori Pematang Panei, Kecamatan Panombeian Panei, Kabupaten Simalungun.

AKP Juni, Kapolsek Panei Tongah Resor Simalungun menuturkan, korban bernama Bunga Rame Saragih Sidauruk (40) ibu rumah tangga warga Nagori Pematang Panei, Kecamatan Panombeian Panei, Kabupaten Simalungun.

Menurutnya, diduga korban meninggal dunia karena mengalami sakit asam lambung dan merasa gerah lalu pergi ke sungai untuk mandi.

“Namun terpeleset, lalu korban hanyut terbawa arus sungai hingga ditemukan sudah tidak bernyawa alias meninggal dunia,” tukas Kapolsek.

reporter | jeremitaran
sumber/foto | antara

Related posts

Leave a Comment