Andrea Pirlo Resmi Jadi Pelatih Juventus Didampingi Gianluigi Buffon

andrea pirlo pelatih juventus

topmetro.news – Juventus telah resmi memilih Andrea Pirlo, sebagai pelatih baru mereka untuk musim 2020-2021 didampingi Gianluigi Buffon. Kehadiran Pirlo jelas akan menjadi hal yang benar-benar baru, untuk para pemain Juventus yang pada musim sebelumnya dipimpin oleh Maurizio Sarri.

Kendati begitu, status Pirlo yang merupakan legenda Juventus dirasa dapat membantunya untuk beradaptasi, dengan para pemain klub tersebut saat ini. Terlebih lagi, usia Pirlo yang masih berumur 41 tahun membuatnya dapat berbaur, dengan mudah saat menangani Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan.

Menariknya masalah umur itu justru akan membuat adanya keanehan, di ruang ganti Juventus pada musim depan. Sebab Pirlo bakal memimpin satu pemain yang jelas-jelas lebih tua dari dirinya, yakni Gianluigi Buffon yang Januari 2020 kemarin usianya 42 tahun.

Baca Juga : Cristiano Ronaldo Bersama Juventus Tersingkir dari Liga Champions

Tentunya sangat jarang atau bahkan tidak ada pelatih yang lebih muda, dari pemain yang dididiknya. Namun, kasus itu pada musim depan akan terjadi dan mau tak mau, Buffon pun harus nurut dengan Pirlo yang sedikit lebih muda darinya.

Satu hal yang pasti, sebenarnya masalah umur itu tidak terlalu berpengaruh. Malahan Buffon dan Pirlo bisa saling bekerja sama, untuk dapat membantu Juventus terus berjaya di Liga Italia dan tentunya di kompetisi Eropa.

Sebab baik Buffon dan Pirlo pun adalah sahabat yang pernah satu tim di Juventus, dan Tim Nasional (Timnas) Italia. Pada masa mereka bermain berdua, berbagai gelar pun mampu diraih Juventus dan Timnas Italia.

Menarik memang melihat kedua pemain tersebut bekerja sama lagi di Juventus, setelah terakhir kali mereka saling bahu membahu di 2015 silam. Patut dinantikan apakah Buffon siap mendapatkan omelan dari Pirlo? Atau justru Pirlo yang merasa tak enakan memberi perintah kepada Buffon?

Andrea Pirlo Kejar Pemain Titisan Sang Pelatih Untuk Juventus

Setelah resmi menunjuk Andrea Pirlo sebagai pelatih baru mereka. Juventus kini kabarnya akan mengejar pemain yang disebut, sebagai titisan sang taktisi yakni Sandro Tonali.

Penunjukkan dari Andrea Pirlo, sebagai pelatih baru dari Juve memang memberikan banyak elemen kejutan bagi semua pihak. Keputusan tersebut kabarnya juga akan berpengaruh terhadap strategi, dari raksasa asal Turin tersebut di bursa transfer musim depan.

Salah satu efek dari kedatangan Pirlo, adalah kini manajemen Si Nyonya Tua ingin mengejar pemain. Yang tentunya diminati oleh pelatih baru mereka tersebut. Menurut La Gazzetta dello Sport dan Sportitalia, salah satu nama yang kini kabarnya menjadi target utama, adalah gelandang muda milik Brescia, Sandro Tonali yang juga tengah diincar oleh Inter Milan dan AC Milan.

Tonali sendiri memang santer disebut, sebagai sosok yang menjadi titisan dari seorang Pirlo. Sebab, posisi dari gelandang muda itu di lapangan, dan juga kemampuan yang dimilikinya. Namun, mendapatkan pemain berusia 20-tahun itu tidaklah mudah, karena persaingan yang ketat untuk memburu tanda tangannya.

reporter | yofe

Related posts

Leave a Comment