TNI dan Polri Harus Netral Dalam Pilkada

TNI dan Polri netral pilkada

topmetro.news – Kapolda Sumut, Irjen Pol Martuani Sormin menekankan, TNI dan Polri harus netral dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Sumut mendatang. Penekanan itu disampaikan saat melakukan kunjungan kerja ke Mapolres Labuhanbatu, pada Kamis (3/8/2020).

“Saya menjamin TNI dan Polri harus netral,” tegas jenderal bintang dua tersebut.

Martuani menyebutkan, dalam pelaksanaan Pilkada serentak di 27 Kabupaten Kota se Sumut yang akan datang tersebut, TNI dan Polri bukan hanya netral, tetapi juga harus memberi keamanan dan kenyamanan kepada seluruh masyarakat.

Baca Juga: Polda Sumut Musnahkan 3,524,19 Gram Sabu dan 498 Butir Ekstasi

TNI dan Polri Netral Dalam Pilkada Dan Berikan Keamanan dan Kenyamanan

“Seluruh rangkaian dari awal hingga akhir pilkada, TNI dan Polri harus memberikan rasa aman,” ujarnya.

Baca Juga: Polda Sumut Bakal Panggil Tiga Tersangka Dugaan Korupsi UINSU

Karena itu, Martuani meminta kepada seluruh personel Polda Sumut dan jajaran, agar dapat tetap menjaga situasi Kamtibmas di wilayah kerjanya. Dia mengaku sudah menginstruksikannya.

Baca Juga: Rakor Sinergitas KPK di Mapolda Sumut, Penegak Hukum Harus Jaga Aset dan Uang Negara

Baca Juga: Kapolda Sumut Buka Latihan Praops Kancil Toba 2020 Melalui Virtual

“Saya sudah intruksikan untuk menjaga Kamtibmas, dan kita juga perlu kerja sama dengan masyarakat dalam menjaga kamtibmas,” pungkas Kapolda Sumut.

Reporter | Dedi

Related posts

Leave a Comment