Tabrakan Beruntun di Simalungun, Dua Pikap dan Satu Minibus Ringsek

tabrakan beruntun di simalungun

topmetro.news – Sebuah insiden tabrakan beruntun terjadi di jalan umum Sidamanik-Simpang Gorbus, KM 8-9, Kecamatan Sidamanik, Kabupaten Simalungun, kemarin malam.

Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan nahas ini adalah 1 unit mobil Pikap dengan plat nopol BK 8875 WO, Avanza BK 1466 XZ serta 1 unit mobil Mitsubishi Pikap L300 BB 8430 YD.

Kasat Lantas Polres Simalungun AKP Hendrik Aritonang SIK melalui Kanit Laka Polres Simalungun Iptu Jonny Sinaga SH kepada wartawan menuturkan, kecelakaan ini terjadi di jalan Umum Sidamanik – Simpang Gorbus, KM 8-9, Kecamatan Sidamanik.

“Kejadiannya terjadi di jalan Umum Sidamanik-Simpang Gorbus KM8-9. Kendaraan yang terlibat dalam peristiwa ini sebanyak 3 unit,” ucap Jonni Sinaga.

Berawal dari mobil pickup jenis Grand Max yang dikemudikan oleh Cerky Andi Sihombing (27), warga Rakuta Sembiring, Kelurahan Naga Pita, Kota Pematangsiantar dengan penumpangnya Roy Simarmata (21), juga warga jalan Rakuta Sembiring datang dari arah Simpang Gorbus menuju Sidamanik.

Kemudian, saat mobil yang dikemudikan Sihombing melaju cukup kencang, tiba-tiba masuk ke beram jalan sebelah kiri hingga mobilnya pun oleng kekanan.

Penumpang Tabrakan Beruntun di Simalungun Alami Luka Ringan

Padahal, saat bersamaan datang 1 unit mobil Avanza BK 1466 XZ yang dikemudikan seorang anggota Polri bernama Putra Wibowo (20), warga Cilegon. Saat kejadian itu, Wibowo sedang bersama temannya Mulio Hadi (25) juga tercatat sebagai anggota Polri dan Rozeswan (45) warga sipil.

Naas, sambung Jonni Sinaga, kecelakaan diantara kedua kendaraan tersebut pun tak terhindarkan.

Apesnya lagi, 1 unit mobil L300 yang dikemudikan Rahmad Prigadi Padang (24), warga Kabupaten Dairi turut menyusul dengan menyeruduk mobil Avanza yang sedang terlibat tabrakan itu. Ini terjadi akibat pengemudi mobil L300 tidak dapat mengendalikan kendaraannya. Pada saat kejadian itu, mobil L300 ini sedang membawa penumpang Ipan Galingging (22) warga Sidikalang dan Adit (17) warga Batubara.

Usai kejadian, seperti disampaikan Kanit Laka Iptu Jonni Sinaga, para korban hanya mengalami luka ringan dan harus mendapatkan perawatan di Rumah Sakit. Sedangkan 3 mobil nahas tersebut sudah kita evakuasi.

Reporter | David Napitu

Related posts

Leave a Comment