topmetro.news – Tidak ada yang bisa menduga kalau Ketua DPD BKPRMI (Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia) Batubara Mukhrizal Arif MPd bakal berhadapan langsung dengan Wakil Bupati Batubara Okky Iqbal Prima SE secara satu lawan satu alias ‘one by one’.
Tapi berhadapan satu lawan satu antara Arif sapaan tokoh pemuda asal Desa Air Hitam yang kesahariannya berprofesi sebagai Koodinator PKH Kabupaten Batubara ini dengan Okky Sang Wakil Bupati, bukanlah dalam ajang ‘One Pride’ atau ‘MMA’ (tarung bebas). Melainkan dalam ajang pertarungan guna memperebutkan kedudukan sebagai Ketua DPD KNPI Kabupaten Batubara. Karena kepengurusannya sudah berakhir di Agustus 2021 lalu.
Tanda-tanda bahwa Arif dan Okky akan bertarung satu lawan satu dalam pemilihan Ketua DPD KNPI Batubara kali ini pun mulai terbukti. Sebab terhitung sejak tanggal 20 Oktober 2021 pukul 24.00 WIB setelah batas waktu pendaftaran secara resmi tutup, tercatat baru hanya mereka berdua (Arif – Okky) yang sudah mendaftar sebagai calon kandidat ketua. Atau dengan kata lain, untuk sementara yang daftar cuma dua orang kandidat. Artinya satu lawan satu.
Terkait hal ini, Ketua Panitia Musda V DPD KNPI Batubara Rustam Afandy SAg pun membenarkannya. Berdasarkan hasil rapat panitia, bahwa batas terakhir pendaftaran adalah tanggal 20 Oktober 2021. “Jadi sudah jelas balon ketua hanya dua orang. Mukhrijal Arif dan Oky Iqbal Prima yang akan berkompetisi di ajang Musda V KNPI Batubara,” bilang Rustam.
Pengunduran Musda
Perihal pengunduran jadwal Musda V DPD KNPI Batubara, yang awalnya tanggal 22-23 Oktober menjadi tanggal 5-6 November 2021, menurut keterangan Rustam, bahwa terkait itu sudah fix. Karena surat pemberitahuan dari DPD KNPI Sumatera Utara (Sumut) sudah turun. Namun apakah kemudian jadwal pendaftaran balon ketua juga akan ada perpanjangan atau tidak?
“Belum tahu lagi. Kita akan rapat panitia dulu terkait hal tersebut. Namun kalau tidak diperpanjang, jelas sudah, yang akan berkompetisi nantinya antara Mukhrijal Arif dengan Okky Iqbal. Pendatang baru melawan incumbent,” pungkasnya.
Di hari yang sama, Kamis (21/10/2021), menjawab konfirmasi melalui sambungan telepon selular, Sekretaris Panitia Musda V DPD KNPI Batubara Sulianto juga mengatakan, terhitung Rabu (20/10/2021), bahwa pendaftaran Balon Ketua KNPI Batubara resmi sudah tutup.
“Balon ketua yang mendaftar pertama kali, Mukhrijal Arif. Dan yang kedua, Oky Iqbal Prima. Awalnya pelaksanaan Musda V KNPI Batubara akan berlangsung tanggal 22-23 Oktober ini. Namun diundurkan menjadi tanggal 5-6 November 2021,” terang tokoh pemuda Sei Suka yang akrab dengan sapaan Yan ini.
reporter | Bima IS Pasaribu SH