Hamonangan Nadapdap: ‘Pelajar SMP Bawa Samurai, Ya Disergap’

TOPMETRO.NEWS – Seorang pelajar SMP dilaporkan nekat membawa sebilah golok samurai, Rabu (31/5) dinihari. Sontak, aksi pelajar itu mengundang perhatian petugas. Tak pelak lagi, pelaku diamankan polisi.

Menurut polisi, remaja laki-laki itu diringkus di Kampung Rawa Geni Ratujaya, Cipayung, Kota Depok.

Kapolsek Pancoran Mas Kompol Hamonangan Nadapdap mengatakan saat sedang nongkrong bersama teman-temannya di pinggir jalan terduga IM,15, pelajar SMP, warga Kampung Rawa, disergap polisi sedangkan teman-temannya kabur. Ia mengaku mereka akan tawuran dengan anak Gang Sutc. Waktu digeledah ditemukan samurai.

“Saat anggota kita bergabung dengan Pokdar sedang patroli melihat segerombolan anak dari Gang Balepam sedang nongkrong. Anggota curiga langsung menggeledah pelaku lalu menyita sebilah senjata tajam. Ya disergap,” ujar Kapolsek Kompol Hamonangan Nadadap didampingin Kanit Reskrim Polsek Pancoran Mas Iptu Jajang Rahmat di ruang kerjanya.

Mantan perwira Polairut Polda Metro Jaya ini mengungkapkan senjata tajam milik pelaku disembunyikan di dalam tas.

“Setiap bulan Ramadhan di Rawa Geni kerap sering terjadi tawuran antar kelompok,”katanya seperti dilaporkan poskota sesaat lalu.

Pelaku kini masih diperiksa petugas Reskrim dan dikenakan dengan Pasal UU Darurat atas kedapatan memiliki senjata tajam. (pos-editor3)

Related posts

Leave a Comment