Kecamatan Siborongborong Dipersiapkan Sebagai Pilot Project Pertanian Bawang Merah

Bupati Tapanuli Utara Drs Nikson Nababan MSi mengharapkan semua PPL dan Kepala Desa menggali potensi pertanian di daerah masing-masing

topmetro.news – Bupati Tapanuli Utara Drs Nikson Nababan MSi mengharapkan semua PPL dan Kepala Desa menggali potensi pertanian di daerah masing-masing terutama mengatasi defisitnya produksi komoditi Bawang Merah 25 % untuk kebutuhan masyarakat Tapanuli Utara.

“Bupati berharap Kecamatan Siborong-borong sebagai Pilot Projects Pertanian Bawang Merah,” demikian disampaikan Staf Ahli Administrasi Umum Donna Situmeang, dalam akun sosmednya, Senin (11/4/2022).

Untuk menyahuti upaya pemenuhan kebutuhan sebagai mana disampaikan Bupati, Dinas Pertanian Taput telah menyelenggarakan Rapat Persiapan untuk mewujudkan Kecamatan Siborong-borong menjadi Pilot Projects Pertanian Bawang Merah.

Rapat yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Siborongborong, dihadiri PPL Pertanian, Kepala Desa se-Kecamatan Siborongborong, Senin (11/4/2022).

Ikut dalam rapat, Staf ahli Administrasi Umum Donna Situmeang, Staf Ahli Pemerintahan dan Kesra Eliston Lumbantobing, Kadis Pertanian SEY Pasaribu. Diskusi dipimpin Camat Siborong-borong Erwan Hutagalung.

Ada pun pembahasan dalam rapat tersebut, mulai dari kesiapan lahan, ketersediaan anggaran penunjang dan alat mesin pertanian, Bibit yang cocok di lahan tersedia, jenis Bawang Merah paling laris di pasaran.

reporter | Jansen Simanjuntak

Related posts

Leave a Comment