Marah Ditagih Utang Rp500 Ribu, Sijabat Disiram Air Panas, Lengan Ditikam

Marah ditagih utang

TOPMETRO.NEWS – Marah ditagih utang, akibatnya seorang wanita bernama Tioma Sijabat alias Tio alias Sijabat alias Jabat (29) ditusuk dan disiram air panas. Kejadian bermula saat dirinya menagih utang kepada pelaku.

Peristiwa ini terjadi di kawasan Taman Palem Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (12/11/2022), malam.

SELENGKAPNYA BACA | Setelah Brigadir J ‘Dieksekusi’, Ferdy Sambo Isap Rokok, Wajah Tegang

Kapolsek Cengkareng, Kompol Ardhie Demastyo mengatakan, saat itu korban menyatroni pelaku, Linda Aritonang untuk menagih utang. Besarnya utang pun tak begitu besar, yakni Rp 500 ribu.

“Saat korban nagih utang terus terlapor marah langsung siram air panas,” ujarnya, Minggu (13/11/2022).

Saat disiram air panas, anak pelaku tiba-tiba datang sambil membawa gunting.

Saat itu korban ditusuk di bagian lengan hingga terluka.

“Dibantuin sama anaknya pakai gunting (ditusuk). Korban luka ditusuk dikit bagian kiri lengan sama melepuh bagian bahu kiri,” beber Ardhie.

Kedua Pelaku Langsung Ditangkap

Tak terima, korban pun melaporkan kejadian nahas ini ke polisi.

Ardhie menjelaskan, pihaknya langsung menyelidiki dan menciduk pelaku.

Kini, kata polisi, masih diproses intensif.

BACA PULA | Siregar Tewas Dibacok Tukang Gorengan Lantaran Utang Ditagih

Seperti diberitakan TOPMETRO.NEWS sebelumnya, tewas dibacok tukang gorengan.

Begitulah nasib penagih utang Bank Keliling, Simon Namora Siregar alias Simon alias Siregar yang dilaporkan tewas secara mengenaskan di rumah nasabahnya yang berprofesi sebagai penjual gorengan. Peristiwa berdarah ini terjadi di Kelurahan Serua, Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (17/1/2022) silam.

Siregar meregang nyawa tergeletak di depan pintu rumah krediturnya.

Evan Kausar, saksi mata melihat langsung perkelahian antara pelaku dan korban. Awalnya, Siregar datang untuk menagih utang kepada terduga pelaku.

“Awalnya ada bank keliling datang untuk menagih utang, kemudian cekcok dengan pelaku dan langsung terjadi keributan,” kata Evan di lokasi kejadian.

Selanjutnya, setelah terjadinya cekcok mulut antara korban dengan pelaku, terdengar suara teriakan permintaan tolong. Setelah dilihat ternyata sudah banyak ceceran darah dengan sejumlah luka baik pelaku maupun korban.

“Keterangan orang yang melihat langsung, tukang gorengan itu (pelaku) mengeluarkan senjata tajam jenis golok. Tapi ada dua senjata tajam, jenis golok dan pisau,” jelas dia.

asl!

foto | ilustrasi

Related posts

Leave a Comment