Diduga Korsleting Listrik, 4 Rumah di Asrama Brimobdasu Dilalap si Jago Merah

TOPMETRO.NEWS – Warga di asrama Bimob memdadak berhamburan keluar dari dalam rumah, pasalnya 4 rumah dinas milik Brimobdasu di Asrama Mas Kadiran Block D3 No.6, 7 dan 8 di jalan Wahid Hasyim, hangus terbakar, sabtu (30/9/2017) sekira pukul 23.45 WIB.

Menurut informasi, kebakaran itu di duga di picu akbita hubungan arus pendek listrik. Warga langsung berupaya memadankan kobaran api dengan peralatan seadanya sambil menunggu petugas Pemadam Kebakaran Kota Medan tiba di lokasi kebakaran.

Selan beberapa lama, petugas Damkar dari Pemko Medan yang turun ke lokasi kejadian dan melibatkan sembilan armada Damkar, setelah berusahan memadamkan api, akhirnya api berhasil dipadamkan, Minggu (1/10/2017) dini hari sekira pukul 00.30 WIB.

Selain petugas Pdamam Kebakaran yang tiba lokasi, Tim Identifikasi dari Polrestabes Medan juga turut turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP, dan memasang Police Line. Supaya tidak ada warga sekitar yang mendekati lokasi kebakaran, dalam peristiwa itu tidak di temukan korban jiwa, namun kerugian materi diperkirakan puluhan juta rupiah.

Seorang saksi mata yang tak mau disebut namanya di lokasi kejadian mengatakan, bahwa pada waktu itu sedang santai bersama keluarganya. Tiba-tiba terdengar suara teriakan, kebakaran….kebakaran….

“Begitu mendengar teriakan kebakaran, kami langsung keluar menuju asal suara itu. Disana kami lihat api tengah berkobar di salah satu rumah dinas bang….kami pun berusaha membantu memadamkan api dengan seadanya,” ungkap saksi mata.

Saksi mata menambahkan, api berhasil dipadamkan setelah petugas Damkar milik Pemko Medan berjibaku setengah jam lamanya, untuk memadamkan api di rumah dinas tersebut.(TM/07)

Related posts

Leave a Comment