Jangan Menyerah Wujudkan Indonesia Sejahtera Tanpa Korupsi!

pembukaan uud 1945

topmetro.news – Meski cita-cita Indonesia sejahtera sebagaimana yang dituangkan pendiri bangsa dalam Pembukaan UUD 1945 belum terwujud sempurna, namun seluruh Rakyat Indonesia tidak boleh menyerah. Harus tetap berkomitmen mewujudkannya.

Demikian yang terungkap dalam Diskusi Perkaderan Nasional 2018 Gerakan Mahasiswa Kosgoro. Sebagai moderator adalah Wakil Ketua Umum DPN Gerakan Mahasiswa Kosgoro Abdul Haris Maraden. Acara itu digelar di Universitas Balikpapan, Selasa (4/9/2018) siang.

Menurut Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Syamsul Bachri, tujuan didirikannya Negara Indonesia tertuang di Pembukaan Undang Undang Dasar 1945 alinea keempat. Yaitu: Untuk membentuk suatu Pemerintah Negara Indonesia yang melindungi segenap Bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.

“Inti tujuan bernegara adalah untuk memajukan kesejahteraan rakyat. Sehingga kami di DPR selalu menekankan segala penyusunan peraturan perundang-undangan semestinya harus bertujuan untuk mewujudkan kesejahteraan seluruh rakyat,” kata Syamsul, wakil rakyat yang bersahaja ini.

Ada pun Staf Khusus Menteri Perhubungan RI Dewa Made Sastrawan dalan diskusi panel tersebut mengulas pembangunan infrastruktur. Khususnya yang diprioritaskan Pemerintahan Jokowi-JK.

“Untuk mewujudkan sila kelima keadilan sosial bagi seluruh Rakyat Indonesia, perlu didukung pembangunan infrastuktur di seluruh Indonesia. Memang manfaatnya tidak bisa instan. Namun akan berdampak terhadap kesejahteraan rakyat pada masa depan,” kata Dewa yang juga pernah menjabat Duta Besar Indonesia Berkuasa Penuh di Swedia.

Semangat Pembukaan UUD 1945

Sedangkan Komisioner Komisi Kepolisian Nasional RI Dede Farhan Aulawi menyerukan semangat pantang menyerah. Juga tidak berputus asa kepada generasi muda untuk mewujudkan Negara Indonesia sejahtera.

“Meski Indonesia sudah 73 tahun merdeka namun cita-cita pendiri bangsa untuk mewujudkan Indonesia sejahtera sebagaimana yang tertuang dalam Pembukaan UUD 1945 belum sempurna. Namun jangan menyerah. Rakyat Indonesia terutama generasi muda harus yakin. Bahwa kita bisa mencapainya,” kata Dede yang juga penasihat Gema Kosgoro itu dengan berapi-api.

Kasatgas Politik Direktorat Pelayanan dan Pendidikan Nasional KPK RI Guntur Kusmeiyano menegaskan, negara kesejahteraan berlandaskan Pancasila tidak akan terwujud apabila tidak dibarengi dengan komitmen anti korupsi yang kuat. “Indonesia sejahtera akan terwujud apabila dibarengi komitmen kuat anti korupsi seluruh rakyat dalam seluruh kehidupan berbangsa dan bernegara,” katanya.

Sementara Rektor Universitas Balikpapan Dr Piatur Pangaribuan mengatakan, negara kesejahteraan berlandaskan Pancasila dengan semangat anti-korupsi tidak bisa terwujud. Apabila dijalankan dengan cara pengelolaan negara yang biasa saja.

“Perlu cara-cara yang luar biasa untuk mengejar ketertinggalan Indonesia mewujudkan negara yang sejahtera sebagaimana amanat konstitusi. Dan apa yang dimulai pemerintahan Jokowi perlu diapresiasi,” katanya. (TM-ERRIS)

Related posts

Leave a Comment