HM Hanafiah Harahap SH: OTT Wabup Paluta Sebagai Pembelajaran

wabup paluta

topmetro news – Kasus oknum Wabup Paluta (Padang Lawas Utara) Hariro Harahap yang terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) diduga kuat terindikasi praktik bagi-bagi uang alias ‘money politic’, disebut-sebut untuk memenangkan istrinya, Masdoripa Siregar, Caleg Partai Gerindra oleh jajaran Polres Tapsel, Senin dinihari (15/4/2019), sejatinya dijadikan sebagai pembelajaran bagi semua pihak.

Baik Itu partai politik (parpol) sebagai peserta pemilu maupun warga pemilih sebagai pemegang kedaulatan. Hal ini demi kesinambungan pembangunan bangsa lima tahun ke depan.

Hal itu diungkapkan salah seorang anggota DPRD Sumut dari Fraksi Golkar HM Hanafiah Harahap SH ketika dimintai tanggapannya via WA, Senin (15/4/2019). “Harus dimaknai sebagai sebuah pembelajaran dan pencerahan sikap menuju Indonesia hebat, maju, bersih dan sejahtera,” tegasnya.

Caleg DPRD Sumut Nomor Urut 1 Dapil Sumut 1 tersebut mengingatkan semangat luhur yang diwariskan ‘founding father’ republik ini. Yakni bersikap bersih dan jujur dalam proses mengusung pemimpin terbaik bangsa. Jangan sampai ternodai hanya unruk mengejar ambisi.

Semestinya Pemilu serentak 17 April mendatang dijadikan sebagai momentum penting dan strategis mewujudkan cita cita proklamasi 17 Agustus 1945. Meraih kekuasaan bukanlah dengan cara-cara inkonstitusional.

Dampak lainnya, imbuh HM Hanafiah, bisa saja merongrong kewibawaan bangsa dan negara. Sementara negara relah mengalokasikan dana tidak sedikit, yakni Rp24.7 triliun demi suksesnya pesta demokrasi yabg bersih, jujur, adil dan damai.

Masih Diperiksa

Secara terpisah Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Paluta Panggabean Hasibuan yang dikonfirnasikan via WA, membenarkan soal kasus oknum Wakil Bupati Hariro Harahap terjaring OTT oleh Polres Tapsel.

Kasusnya saat ini sedang ditangani oleh Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Paluta. Yakni unsur Polri, kejaksaan dan Bawaslu.

Rp100 Ribu 2 Lembar

Informasi lainnya dihimpun, Tim Satgas Money Politic Polres Tapsel dimotori Kanit Reskrim AKP Alexander Piliang dan Kasat Intel AKP Eldi Koswara, Senin (15/4/2019), mengamankan orang kedua di Pemkab Paluta tersebut.

Berawal dari penangkapan empat pria penumpang mobil Toyota Kijang warna kuning nopol BK 1462 YG yang mencurigakan. Petugas menemukan banyak amplop. Dan ketika dicek, terdapat uang pecahan Rp100 ribu sebanyak dua lembar, disertai kartu nama caleg DPRD Paluta, Masdoripa.

Wabup Paluta Hariro Harahap secara terpisah kemudian diamankan dari kediamannya di Jalan SM Raja, Lingkungan I, Partimbakoan, Kelurahan Pasar Gunung Tua, Kecamatan Padang Bolak.

reporter | Robert Siregar

Related posts

Leave a Comment