Tampil Impresif, Fajar/Rian Lolos ke Babak Kedua di Denmark Open 2019

lolos ke babak kedua

Topmetro.News – Tampil impresif ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melakoni laganya di babak pertama. Dalam turnamen bulu tangkis Denmark Open 2019. Fajar/Rian berhasil lolos ke babak kedua usai melewati hadangan wakil China, He Ji Ting/Tan Qiang.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Odense Sports Park, pada Kamis (17/10/2019) malam WIB, Fajar/Rian memang tampil menjanjikan. Pada set pertama, pukulan-pukulan yang dilepaskan oleh Fajar/Rian berhasil beberapa kali membuat He/Tan kerepotan.

Meski beberapa kali juga Fajar/Rian dibuat kesulitan dengan aksi dari He/Tan. Akan tetapi, peraih gelar juara Korea Open 2019 tersebut berhasil menyudahi set pertama laga kontra He/Tan dengan keunggulan 21-19.

Pada set kedua, penampilan impresif yang ditunjukkan oleh Fajar/Rian tetap berlanjut. Fajar/Rian pun berhasil menyudahi perlawanan dari He/Tan di laga babak pertama Denmark Open 2019, setelah menutup set kedua dengan kemenangan 21-18.

Kemenangan tersebut pun mengantarkan Fajar/Rian lolos ke babak kedua Denmark Open 2019. Mereka menyusul Shesar Hiren Rhustavito, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, serta Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang juga lolos ke babak kedua Denmark Open 2019.

Pada babak kedua Denmark Open 2019, Fajar/Alfian bakal menghadapi pasangan asal Malaysia, yakni Phillip Chew/Ryan Chew. Philip/Ryan sendiri berhasil lolos ke babak kedua Denmark Open 2019 usai membungkam wakil China, Ou Xuanyi/Zhang Nan, dengan skor 21-19, 21-16.(TMN-YOFE)

Related posts

Leave a Comment