Belum Dibayar Perkim, Pembangunan Kantor Camat Belawan Dihutangi Kontraktor

belum dibayar Perkim

topmetro.news – Pembangunan Kantor Camat Medan Belawan sudah selesai, namun masih menyisakan polemik. Pasalnya, hingga saat ini kontraktor masih hutang material pembangunan kantor tersebut kepada pengusaha, Simon Barus senilai Rp24,5 juta dengan alasan belum dibayar Perkim (Dinas Perumahan dan Permukiman) Kota Medan.

Padahal, proyek miliaran itu untuk pembangunan Kantor Camat Medan Belawan sudah selesai. Bahkan sudah tempati oleh Camat dan staffnya.

“Masih hutang bang, bahan-bahan materil dari mulai batu bata, pasir, krikil, tanah timbun dan pemasangan Paving Blok. Jumlahnya mencapai Rp24,5 juta,” kata Simon kepada wartawan, Rabu (30/10/2019) sembari mengatakan, menurut kontraktornya belum dibayar Perkim.

Baca Juga: Tabrak Trotoar Jalan di Belawan, Kepala Remaja 18 Tahun Pecah

Kerena tak kunjung dibayar, Simon pun meminta agar Wakil Walikota Medan Bapak Akhyar Nasution, turun tangan membantu permasalahannya.

Alasan Kontraktor Belum Dibayar Perkim

“Uang itu modal usaha saya bang, mau saya putarin lagi. Gara-gara belum dibayar saya kehabisan Modal untuk usaha,” terang warga Belawan II Ling 22 Jalan Cikampek Kecamatan Medan Belawan ini.

Menurut Simon, dirinya sudah berbicara dengan kontraktor pembangunan Kantor Camat Medan Belawan, Indra, namun belum juga ada realisasinya sampai sekarang.

“Sudah berapa kali ditelpon dan janji-janji melulu. Alasanya belum dibayar Perkim. Masak sudah satu tahun lebih gak dibayar-bayar Perkim, heran juga saya. Sebagai warga Masyarakat dengan ini saya memohon sekali lagi kepada Bapak Wakil Wali Kota Medan untuk dapat membantu persoalan saya ini agar bisa melanjutkan usaha saya lagi,” terangnya.

Reporter | Irwan Pane

Related posts

Leave a Comment