Bupati dan Wabup Hadiri Pisah Sambut Kajari Sergai

pisah sambut

topmetro.news – Bupati Sergai (Serdang Bedagai), H. Soekirman dan Wabup H. Darma Wijaya menghadiri pisah sambut Kejaksaan Negeri (Kajari) Sergai, dari Jabal Nur SH,MH kepada pejabat baru Paian Tumanggor SH, di Kantor Kejari Sergai Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, Selasa, (5/11/2019).

Soekirman dalam kesempatan itu mengatakan, Patah tumbuh hilang berganti, perpisahan adalah hal yang alamiah. Kami mengucapkan selamat jalan dan sukses kepada Bapak Jabal Nur SH, MH yang menjabat sebagai Asisten Tindak Pidana Umum di Kejaksaan Tinggi Pontianak Kalimantan Barat.

Dalam kesempatan acara pisah sambut ini Soekirman mengantarkan pantun “Kalau dulang, dulanglah Tuan, injak-injak batang jerami. Kalau pulang, pulanglah Tuan, ingat-ingatlah kami di sini.

“Pulau Pandan jauh di tengah, di balik pulau si angsa dua. Hancur badan di kandung tanah, budi yang baik dikenang juga.” “Kalau ada sumur di ladang bolehlah kita menumpang mandi. Mudah-mudahan umur kita panjang, lain waktu berjumpa lagi”, demikian pantun Bupati yang diiringi tepuk tangan para undangan.

Pesan Wabup Sergai Saat Acara Pisah Sambut

Pada kesempatan yang sama Wabup Sergai, H Darma Wijaya, SE menyebut jika selama ini sudah tercipta kerja sama yang solid dan berharap pengganti Jabal Nur, Paian Tumanggor SH, dapat melanjutkan kerja sama baik tersebut.

“Tanpa bimbingan Kajari, tanpa ada semangat untuk membangun, kami semua ini galau dalam bekerja. Semoga sinergi ini tetap bisa menjamin terlaksananya visi bersama untuk Sergai yang unggul, inovatif dan berkelanjutan,” pungkasnya saat menghadiri acara pisah sambut Kajari Sergai.

Kajari Sergai yang baru Paian Tumanggor, SH berharap jika kehadiran dirinya bisa membawa kenyamanan, keamanan dan Sergai yang lebih maju. “Kami mengharap sinergitas tercipta antar seluruh pihak. Sederhana saja, kita bisa kerja dengan nyaman, yang kita harapkan dapat tercapai dan dalam prosesnya berjalan dengan baik,” pintanya.

Reporter | Dina Mariana

Related posts

Leave a Comment