Hasil Liga Champions 2019/20: Berkat Sentuhan Jose Mourinho Tottenham Hotspur Bekuk Olympiakos

liga champions jose mourinho

Topmetro.News – Awal yang baik bagi pelatih anyar Tottenham Hotspur, Jose Mourinho. Berkat sentuhan Jose Mourinho, Tottenham Hotspur tampil sangat gemilang, dengan memetik kemenangan besar membekuk tamunya Olympiakos dengan skor 4-2. Dalam pertandingan kelima babak penyisihan Grup B Liga Champions 2019/20 berlangsung, pada Rabu (27/11/2019) dinihari WIB di Stadion Tottenham Hotspur.

Walau sempat tertinggal 0-2 lebih dulu atas Olympiakos, tim berjulukan The Lilywhites yang kini ditangani Jose Mourinho, kembali bangkit. Dan Tottenham Hotspur langsung mengemas empat gol ke gawang Olympiakos.

Diawak babak, tim tamu Olympiakos langsung tampil menggebrak ke pertahanan Tottenham Hotspur, melalui permainan cepat. Dengan permainan cepat itu, Olympiakos mampu membungkam pendukung Tottenham Hotspur 0-1, melalui gol Youssef El-Arabi pada menit ke-6, yang berhasil menemukan celah titik lemah pertahanan Tottenham Hotspur. Melalui sepakan kerasnnya, tak mampu dibendung penjaga gawang Tottenham Hotspur, Gazzaniga, sehingga bola terus meluncur ke pojok kanan gawang

Tuan rumah Tottenham Hotspur berusaha menyamakan kedudukan, justru semakin tertinggal 0-2 di menit ke-19, melalui gol yang dipersembahkan Ruben Semedo, memanfaatkan umpan matang Guilherme. Pergerakan Ruben Semedo tersebut, lolos dari kawalan pemain belakang Tottenhan Hotspur, dengan leluasa Ruben Semedo dengan tendangan kerasnya mengarahkan bola, yang tepat ke sudut kanan gawang tim tuan rumah.

Tertinggal dua gol tak membuat Tottenham Hotspur patah semangat. Skuad besutan Jose Mourinho itu terus berupaya mencetak gol, dan baru bisa mereka dapatkan di masa injury time babak pertama.

Umpan silang Serge Aurier gagal disapu bek Olympiakos. Bola pun lekas dieksekusi Dele Alli yang sudah berada di muka gawang Olympiakos. Papan skor berubah menjadi 1-2. Hingga pertandingan jeda turum minum skor tetap 1-2 untuk keunggulan Olympiakos.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Tottenham Hotspur langsung merubah skema permainan. Dengan memperegakan pola permainan meyerang dan cepat. Pada menit ke-50, Stadion Tottenham Hotspur bergemuruh, seluruh sporter tim berjulukan The Lilywhites, menyambut gol penyama kedudukan menjadi 2-2, yang dipersembahkan Harry Kane.

Skor imbang 2-2 tersebut, membuat kepercayaan diri dan semangat pasukan Jose Mourinho itu semakin bangkit. Pada akhirnya, di menit ke-73, Tottenham Hotspur berbalik unggul menjadi 3-2, melalui gol yang diciptakan Serge Aurier, berkat kerjasama apik dengan Son Heung-Min dan Christian Eriksen.

Tottenham Hotspur seakan tak buas yang hanya unggul 3-2 di pertandingan tersebut. Lagi, Harry Kane mempersembahkan gol keduanya, sekaligus merubah skor menjadi 4-2 pada menit ke-77, setelah Umpan silang Eriksen dari situasi bola mati dituntaskan Kane dengan sundulan kuat yang menembus gawang Olympiakos. Hingga pertandingan berakhir skor 4-2 untuk kemenangan Tottenham Hotspur. (TMN-YOFE)

Related posts

Leave a Comment