AKP Hendriyanto Hutasoit Jadi Kasat Lantas Polres Kuansing

Kasat Lantas Polres Kuantan

TOPMETRO.NEWS – Kasat Lantas Polres Kuansing (Kuantan Singingi) Riau resmi dijabat AKP Hendriyanto Panusunan Hutasoit. Dia menggantikan AKP Yohanes Basri yang pindah ke Polda Riau. Selain itu diserahterimakan jabatan beberapa perwira.

Kasat Lantas Polres Kuansing Bertukar Posisi

Berdasarkan telegram Kapolda Riau: KEP/760/XII/2019 tertanggal 23 Desember 2019, Yohanes Basri dan Hendriyanto rokker posisi alias bertukar tempat. Dimana, Yohanes Basri menjabat sebagai Kanit 5 Sat PJR Dirlantas Polda Riau.

artikel untuk Anda | UNTUNG ADA TNI, BERSAMA MASYARAKAT, NKRI UTUH TERJAGA

Selain serahterima jabatan Kasat Lantas Polres Kuantan Senin (6/1/2020) di Gedung Polres Kuansing, ada juga serah terima jabatan Kapolsek Kuantan Tengah.

Taufik Menjabat Kanit 2 Subdit 3

Di sana, Kapolsek Kuantan Tengah dijabat Kompol Taufik Suardi.

Sebelum ini, Taufik menjabat sebagai Kanit 2 Subdit 3 Reskrimsus Polda Riau. Dia menggantikan Kompol Erde Dianto yang kini menjabat Kabag Ops Polres Kuansing.

Sebelum Erde, Kabag Ops Polres Kuansing dipimpin Kompol Mahmudin yang kini menjabat sebagai Wadir Tahti Polda Riau.

baca juga | KAPOLRESTABES MEDAN PIMPIN SERTIJAB, KAPOLSEK DELITUA DOLLY NELSON NAINGGOLAN

Seperti diwartakan topmetro.news sebelumnya, Kapolsek Delitua Dolly Nelson Nainggolan. Jabatan baru itu dipegang setelah Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Dadang Hartanto,SH,SIK,MSi memimpin sertijab (serah terima jabatan) Kabag Ren, Kasat Reskrim dan Kapolsek Delitua. Sekadar diketahui, Sertijab itu dilaksanakan di lapangan Apel Mapolrestabes Medan jalan H M Said No 1 Medan, Kamis (31/10/2019) silam.

Dari catatan Koran Top Metro (grup Topmetro.News) sejumlah pejabat yang disertijabkan diantaranya Kabag Ren Dari Akbp Drs Zulfikar diserahterimakan kepada AKBP Samsidar Tambunan, Kasat Reskrim diserahterimakan dari AKBP Putu Yudha Prawira SIK MH kepada Kompol Eko Hartanto SIK, MH, Kapolsek Delitua dari Kompol H Efianto SH,MH kepada AKP Dolly Nelson Nainggolan, SH, MH.

Kapolrestabes mengatakan, kegiatan sertijab ini punya dua sisi aspek kemanfaatan yang pertama sebagai suatu hal yang sudah rutinitas bagi organisasi yang harus hidup dan berkembang bagi diri personil.

sumber | go riau

Related posts

Leave a Comment