Beredar Kabar, Petugas Temukan 4 Jenazah di Kapal Tanker Terbakar

Kapal tanker terbakar2

TOPMETRO.NEWS – Pasca Kapal tanker terbakar di galangan kapal PT Waruna Shipyard Indonsia, Belawan Senin pagi (11/5/2020) Tim Evakuasi menemukan kembali empat jenazah korban kebakaran kapal tanker MT Zag Leela itu.

Kapal tanker Terbakar, Jenazah Belum Teridentifikasi

Keempat orang jenazah yang ditemukan di galangan kapal PT Waruna Shipyard Indonsia.

Empat korban yang belum teridentifikasi ini ditemukan di salah satu dek kapal dan terbenan di lumpur.

Informasi diperoleh, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 17.00 WIB.

Namun kepulan asap hitam masih membumbung di atas kapal tanker. Suasana sedikit mereda, dengan turunnya hujan.

Sejumlah pekerja galangan kapal hingga malam mini masih berjibaku mencari para korban yang dikabarkan terjebak di dalam dek kapal dengan kondisi tubuh separuh tinggal tengkorak.

kapal tanker terbakar

Masa Pendinginan Kapal

Hingga tadi malam masih dilakukan pendinginan kapal sekaligus mencari korban.

Hingga kini belum ada pihak berkompeten yang bersedia memberi keterangan resmi.

ARTIKEL UNTUK KITA | Untung Ada TNI, Bersama Warga, NKRI Utuh Terjaga

Info yang diperoleh, kapal tanker terbakar MT Zag Leela bermuatan minyak mentah, status aktif, MMSI : 525023239, tanda panggilan JZNA, berbendara Indonesia, berbobot kotor 5.8374 ton, panjang Keseluruhan x lebar ekstrim: 242,98 x 42,03 meter, tahun dibangun: 1999 dan asal Pelabuhan Belawan.

Dibawa ke Rumahsakit

Beredar kabar, ke 4 jenazah dimaksud sudah dibawa petugas ke rumah sakit untuk divisium, selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga.

BERITA TERKAIT | Di Belawan, Kapal Tanker Terbakar, 12 Pekerja Terluka

Seperti diwartakan TOPMETRO.NEWS sebelumnya, sebuah kapal tanker terbakar di Belawan. Akibatnya 12 orang pekerja PT Waruna Shipyard Indonesia terluka dan terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit PHC Belawan, Senin (11/5/2020).

Ini lantaran kebakaran Kapal Tanker MT Caglela di Gabion, Kecamatan Medan Belawan.

“Jumlah yang sudah masuk rumah sakit sebanyak 12 orang dan sedang dilakukan pendataan berapa warga kita yang menjadi korban,” kata Ahmad SP, Camat Medan Belawan.

repoter | Dpsilalahi
sumber | matatelinga

Related posts

Leave a Comment