Shin Tae-yong Bakal Membawa 30 Pemain Timnas Indonesia U-19 ke Korea Selatan

timnas indonesia

topmetro.news – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku akan membawa 30 pemain dalam pemusatan latihan ke Korea Selatan. Rencananya, para pemain akan diboyong ke Negeri Gingseng usai mengikuti pemusatan latihan di Jakarta.

Shin Tae-yong memilih 46 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 yang digelar di Jakarta pada 23 Juli sampai 8 Agustus 2020. Nantinya, jumlah tersebut akan dikerucutkan menjadi 30 pemain.

Nama terpilih langsung akan diboyong ke Korea Selatan sehari setelah pemusatan latihan di Jakarta usai atau pada 9 Agustus 2020. Hal ini sudah sesuai dengan janji dari PSSI yang akan mendukung program Shin Tae-yong dalam menggelar pemusatan latihan di Korea Selatan.

“Keberangkatan bakal dilakukan pada 9 Agustus dengan 30 pemain dan pelatih yang akan mendapatkan tiket ke Korea,” kata Shin Tae-yong seperti dikutip KBS, Rabu (22/7/2020).

Shin Tae-yong saat ini masih berada di Korea Selatan. Pelatih berusia 51 tahun itu dijadwalkan tiba di Indonesia pada Rabu (22/7/2020) malam WIB.

Baca Juga : PSSI dan Shin Tae-yong Harus Segera Akhiri Konflik Demi Timnas Indonesia U-19

Shin Tae-yong langsung akan mengumpulkan para pemain pada Kamis (23/7/2020). Setelah itu, para pemain Timnas Indonesia U-19 bakal mengikuti swab test pada Jumat (24/7/2020) dan mengikuti latihan perdana mulai Sabtu (25/7/2020).

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Jakarta akan menjadi yang pertama setelah tiga bulan dilakukan secara virtual. Ini menjadi pemusatan latihan tahap ketiga di bawah asuhan Shin Tae-yong setelah di Cikarang, Jawa Barat, dan Chiang Mai, Thailand.

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 dilakukan sebagai persiapan menuju Piala AFC U-19 2020. Pada ajang tersebut, Timnas Indonesia U-19 bakal menghadapi Uzbekistan, Kamboja, dan Iran yang digelar pada 14-31 Oktober 2020.

Artinya, Shin Tae-yong hanya memiliki sedikit waktu untuk mempersiapkan timnya. Apalagi Timnas Indonesia U-19 diproyeksikan sebagai tim yang akan bertarung di Piala Dunia U-20 2021.

reporter | yofe
sumber:bola.com

Related posts

Leave a Comment