Prediksi Liga Champions Bayern Munchen vs Chelsea 9 Agustus 2020

liga champions

topmetro.news – Bayern Munchen akan berhadapan dengan Chelsea, di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019/20, pada Minggu (9/8/2020) pukul 02:00 WIB. Bayern berada di atas angin, sementara Chelsea butuh keajaiban jika ingin membalikkan keadaan.

Pada leg pertama di Inggris, bulan Februari lalu, Bayern menang telak 3-0. Serge Gnabry memborong dua gol, sedangkan Robert Lewandowski menyumbang satu gol. Lewandowski pun memimpin daftar top skor sementara Liga Champions musim ini, dengan torehan 11 golnya.

Baca Juga : Prediksi Liga Champions Manchester City vs Real Madrid 8 Agustus 2020

Kemenangan 3-0 dari leg pertama di kandang lawan itu, membuat Bayern sangat diunggulkan lolos ke perempat final. Terlebih lagi, leg kedua akan digelar di markas mereka sendiri.

Selain itu, Chelsea juga tak bisa turun dengan kekuatan penuhnya. Sang pelatih Frank Lampard kehilangan dua pemain pilarnya yang terkena skorsing, yakni bek sayap Marcos Alonso dan gelandang Jorginho. Beberapa pemainnya pun harus absen akibat cedera, termasuk Christian Pulisic dan Cesar Azpilicueta.

Bayren Munchen Sangat Diunggulkan

Bayern Munchen sudah sangat diunggulkan, untuk bisa melaju ke babak selanjutnya dibandingkan Chelsea. Pasalnya, di leg pertama The Bavarian sudah unggul telak 3-0 dari The Blues di Stamford Bridge, lewat brace Serge Gnabry di menit ke-51 dan menit ke-54, serta satu gol Robert Lewandowski di menit ke-76.

Munchen sendiri sedang mengincar gelar juara Champions League, agar meraih gelar treble winners musim ini. Sebelumnya, Munchen sudah menjuarai ajang Bundesliga dan juga DFB Pokal.

Performa Munchen sendiri cukup baik belakangan ini. Munchen di laga terakhirnya meraih kemenangan tipis 1-0, saat menghadapi Marseille dalam ajang persahabatan akhir pekan lalu. Kemenangan tersebut merupakan kemenangan ke-22 mereka, dalam 23 laga terakhir di semua ajang.

Baca Juga : Prediksi Liga Champions 2019-2020: Juventus vs Lyon 8 Agustus 2020

Di sisi lain, Chelsea sedang berada dalam situasi yang kurang baik saat ini. Chelsea harus bersusah payah agar bisa finish di empat besar, klasemen Premier League musim ini. Selain itu, Chelsea juga gagal meraih gelar juara FA Cup usai dikalahkan oleh rival sekota, Arsenal, di laga final dengan skor 1-2 pada akhir pekan lalu.

Dengan kegagalan tersebut, Chelsea bisa dikatakan akan nihil gelar pada musim ini. Satu-satunya gelar juara yang masih mungkin bisa diraih oleh Chelsea, adalah Liga Champions ini. Namun, tentunya sangat sulit mengingat mereka harus bisa mengalahkan Munchen dengan setidaknya 4 gol, pada laga ini agar bisa lolos ke babak selanjutnya.

Statistik Pertandingan Bayern Munchen vs Chelsea

Head To Head Bayern Munchen Vs Chelsea :

26.02.2020 Chelsea 0-3 Bayern Munchen (UEFA Champions League)
25.07.2017 Chelsea 2-3 Bayern Munchen (International Champions Cup)
31.08.2013 Bayern Munchen 2-2 Chelsea (UEFA Super Cup)
20.05.2012 Bayern Munchen 1-1 Chelsea (UEFA Champions League)
12.04.2005 Bayern Munchen 3-2 Chelsea (UEFA Champions League)
06.04.2005 Chelsea4-2 Bayern Munchen (UEFA Champions League)

Lima Pertandingan Terakhir Bayern Munchen :

31.07.2020 Bayern Munchen 1-0 Marseille (Club Friendly)
05.07.2020 Bayer Leverkusen 2-4 Bayern Munchen (DFB Pokal)
27.06.2020 Wolfsburg 0-4 Bayern Munchen (Bundesliga)
20.06.2020 Bayern Munchen 3-1 Freiburg (Bundesliga)
17.06.2020 Werder Bremen 0-1 Bayern Munchen (Bundesliga)

Lima Pertandingan Terakhir Chelsea :

01.08.2020 Arsenal 2-1 Chelsea (FA Cup)
26.07.2020 Chelsea 2-0 Wolverhampton Wanderers (Premier League)
23.07.2020 Liverpool 5-3 Chelsea (Premier League)
20.07.2020 Manchester United 1-3 Chelsea (FA Cup)
15.07.2020 Chelsea 1-0 Norwich City (Premier League)

Prediksi Menang Bayern Munchen vs Chelsea :

POIN 0:1 1/4
GOL 3-0

Prediksi Susunan Pemain Bayern Munchen vs Chelsea :

Bayern Munchen: Manuel Neuer; Álvaro Odriozola, Jérôme Boateng, Lucas Hernández, David Alaba, Leon Goretzka, Joshua Kimmich, Serge Gnabry, Thomas Müller, Ivan Perisic, Robert Lewandowski. Manager: Hans-Dieter Flick.

Chelsea: Willy Caballero; Andreas Christensen, Kurt Zouma, Antonio Rüdiger, Reece James, N’Golo Kanté, Mateo Kovacic, Emerson, Mason Mount, Olivier Giroud, Callum Hudson-Odoi. Manager: Frank Lampard.

penulis | yofe

Related posts

Leave a Comment