Parlaungan Simangunsong ‘Boyong’ Dokter Puskesmas Edukasi Bahaya Covid-19

Warga Teladan Timur

topmetro.news – Warga Jalan Pelajar Gang Balai Desa Kelurahan Teladan Timur, Kecamatan Medan Kota menyampaikan keluhannya kepada anggota DPRD Sumut Parlaungan Simangunsong, terkait hancurnya dan tidak berfungsinya drainase Jalan Turi Kompleks SD Inpres – Jalan Pelajar – Jalan Jati – Pasar Merah sepanjang 1,5 km. Sehingga menyebabkan pemukiman penduduk banjir setiap turun hujan.

Keluhan itu disampaikan perwakilan masyarakat Jalan Pelajar Gang Balai Desa Kardisan dan Asria kepada Parlaungan Simangunsong saat melakukan kegiatan Reses III di Gang Balai Desa, Selasa (8/9/2020). Hadir Camat Medan Kota Chairuniza, Lurah Teladan Timur Frans Siahaan, dr Duma Simatupang dari puskesmas dan ratusan masyarakat.

Menurut masyarakat, drainase yang sudah ada sejak era tahun 1980 itu, sejak pembangunannya, tidak pernah tersentuh perbaikan. Sehingga kondisinya sat ini sudah rusak dan tersumbat alias tidak berfungsi lagi. Akibatnya, setiap hujan turun, rumah-rumah penduduk menjadi langganan banjir.

“Masyarakat juga sudah menyampaikan keluhan ini dalam aksi unjuk rasa ke Kantor Kelurahan Teladan Timur. Agar segera ada perbaikan atau menormalisasi drainase atau mengeruk sampah dan tanah yang telah menutupi parit,” tandas Kardisan.

Sementara itu, Asria juga mengeluhkan tidak berfungsinya lampu jalan umum. Sehingga kawasan tempat tinggal mereka gelap-gulita dan sangat rawan terjadi aksi perampokan dan pencurian.

Dukung Masyarakat

Lurah Teladan Timur Frans Siahaan dalam pertemuan itu pun memperkuat keluhan dan usulan masyarakatnya. Selain itu, juga berharap kepada Parlaungan Simangunsong untuk menyampaikannya ke Pemko Medan maupun Pemprov Sumut. Sehingga ada perbaikan dan pengorekan drainase yang rusak dan tersumbat serta perbaikan lampu jalan umum.

Camat Medan Kota Chairuniza juga mengharapkan, keluhan masyarakat tersebut perlu segera ada tindak lanjut. Karena sifatnya sangat urgen. Walaupun anggaran Pemko Medan saat ini mengutamakan penanganan Covid-19.

Menanggapi keluhan tersebut, Parlaungan berjanji akan mengupayakan agar drainase Jalan Turi kompleks SD Inpres hingga tembus ke Pasar Merah sebagai penyebab banjir pemukiman penduduk segera mendapat perbaikan. Akan diperjuangkan anggaran perbaikannya di APBD Sumut TA 2021 melalui Dinas Perkim (Perumahan dan Pemukiman) Sumut.

Begitu juga menyangkut lampu jalan umum yang tidak lagi berfungsi. Parlaungan akan menyampaikannya kepada Pertamanan Kota Medan untuk perbaikannya. Sehingga bisa mengurangi angka kriminalitas Kota Medan.

Pada kegiatan Reses III, Parlaungan juga memboyong salah seorang dokter dari Puskesmas Pasar Merah dr Duma Simatupang, untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait bahaya Covid-19. Sehingga disarankan kepada masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan. Yakni tetap gunakan masker, rajin cuci tangan, jaga jarak, dan jauhi keramaian.

reporter | Rafael M Putra Pinem

Related posts

Leave a Comment