Di Toba, Mobil Masuk Jurang , 3 Tewas, 13 Lainnya Luka

Mobil Masuk Jurang

topmetro news – Mobil masuk jurang, terjadi lagi. Kali ini nahas menimpa 16 warga Desa Hitetano, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba. Mobil penumpang yang mereka tumpangi BB 8470 LE dikemudikan Ferdinan Nababan (48) dilaporkan masuk jurang.

Mobil Masuk Jurang, Awalnya Mundur di Tanjakan

Peristiwa mobil masuk ke jurang itu terjadi saat mereka pulang dari Pajak (Pekan) Matio yang berjarak sekira 20 kilometer dari Desa Hitetano, Selasa (8/9/20) sekira pukul 12.30 WIB.

Info di tempat kejadian perkara (TKP) menyebutkan, di tengah perjalanan, saat mobil hendak melintas di tanjakan, tiba-tiba mobil itu mundur dan masuk jurang berkedalaman sekitar 5 meter di sebelah kiri jalur jalan itu.

Mobil Terbalik-balik

Tak pelak lagi, mobil berbalik-balik. Akibatnya, Riris Nababan (11), Gloria Sibarani (10 bulan) dan Srip Ruwani (6) dilaporkan meninggal dunia.

Catatan Identitas Korban

Tak hanya itu, sembilan orang lainnya dievakuasi ke Puskesmas Parsoburan yakni, Lambok Situmorang (40) sedang hamil, Resna Panjaitan (60), Joko Fadli Nababan (6), Delima Simangunsong (7), Dumaria Panjaitan (56), Tongam Hutapea (40), Midian Nababan (73), Tioria Nababan (78) dan Rosma Nababan (63). Kesembilan korban ini terpaksa dirujuk ke RS HKBP Balige . Meraka tiba di UGD RS HKBP sekira pukul 18.00 WIB.

Korban luka lainnya sebanyak 3 orang yang mendapatkan perawatan di RS UD Porsea adalah, Basaria Sinaga (28), dan Christofel Nababan (2). Sementara, satu orang lagi korban luka yakni Friska Panjaitan (36) berada di rumahnya menangisi anaknya yang meninggal yakni Gloria Sibarani (10 bulan).

Komentar Kepala Puskesmas

Kejadian dan kondisi para korban dibenarkan Kepala Puskesmas Parsoburan Oswal Panjaitan dan Kepala Desa Hitetano Hotdiman Nababan, saat mereka merujuk para korban itu ke RS HKBP Balige.

Hotdiman menyampaikan belasungkawa kepada ke 3 korban meninggal, dan para korban yang kini menjalani perawatan dia menaruh harapan dapat segera sembuh. Dia meminta doa restu dari seluruh warga Desa Hutetano untuk mendoakan para korban.

Serupa juga disampikan Oswal Panjaitan, selaku Kepala Puskesmas Parsoburan.
Dikatakannya, mendapat berita duka ini, segenap tim medis memberikan pelayanan maksimal.

Masyarakat sekitar juga sangat berupaya dengan torehan tenaganya, begitu juga personel Polsek Habinsaran, Koramil dan pihak PT TPL melalui kendaraannya yang seketika melintas membantu mengevakuasi para korban.

Evakuasi Korban ke Rumahsakit

Turut hadir saat mengevakuasi para korban ke rumah sakit, anggota DPRD Toba Usden Sianipar. Kepada Mistar, Usden menyampaikan rasa prihatin dan belasungkawa kepada para korban.

”Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan yang terbaik dan kepada para korban,” katanya.

Dia berjanji akan membantu para korban terutama saat ini, untuk memperlancar pengurusan administrasi, jika dibutuhkan.

BACA SELENGKAPNYA | Pick Up ‘Terjun Bebas’ ke Jurang di Simalungun, Sopir Ginting ‘Hilang’

Seperti diwartakan TOPMETRO.NEWS sebelumnya, pick up masuk jurang di kawasan Simalungun.

Akibat peristiwa ini, mobil jenis L-300 itu teronggok di lokasi. Ironisnya Heri Sukanda Ginting Jawak, sopir mobil barang pick up Mitsubishi L-300 dimaksud dilaporkan hilang dan masih dalam pencaharian setelah mobil yang dikemudikannya ‘terjun bebas’ ke jurang.

reporter | jeremitaran
sumber | metrokampung

Related posts

Leave a Comment