Cara Memutihkan Kulit dan Wajah Sesuai Jenisnya

cara memutihkan kulit

topmetro.newsCara memutihkan kulit dan wajah yang paling efektif adalah dengan menggunakan bahan-bahan yang sesuai dengan jenis kulit anda. Oleh karena itu, sebelum memilih satu cara memutihkan kulit, sangat disarankan bagi anda untuk mengenali jenis kulit anda terlebih dahulu. Sebab semakin efektif cara yang anda gunakan, maka hasilnya akan semakin cepat anda rasakan.

Baca juga : Cara memutihkan wajah secara permanen

Simak ulasan lengkap tentang beberapa cara yang dianggap paling efektif memutihkan kulit sesuai dengan jenis kulitnya dibawah ini :

Cara Memutihkan Kulit Kering

Kulit kering biasanya disebabkan oleh sabun, pakaian yang tidak bersih atau pelembab yang tidak cocok. Selain itu, penyakit diabetes juga menjadi salah satu penyebab kulit menjadi kering. Cuaca yang terlalu panas atau dingin juga dapat menjadikan kulit anda kering. Namun ini hanya bersifat sementara. Faktor usia juga dapat  menjadikan kulit kering, namun pada umumnya akan dimulai saat anda berusia 40 tahun atau lebih.

Kulit kering bisa terjadi dibagian tubuh mana saja, seperti bagian lengan, tangan, kaki bagian bawah dan perut. Jika tidak segera diatasi kulit kering dapat menyebabkan radang kulit, bengkak dan bahkan infeksi.

1. Memutihkan kulit kering dengan susu

cara memutihkan kulit kering

Cara memutihkan kulit kering dengan susu sudah terbukti sejak dahulu. Susu adalah salah satu suplemen yang sempurna untuk kulit kering. Lemak yang terkandung dalam krim susu sangat berguna untuk melembabkan kulit dan menjadikan kulit terasa lebih halus. Selain itu, kandungan protein dan vitamin pada susu mampu menjadikan kulit lebih cerah dan putih.

Berikut kandungan nutrisi pada susu yang bermanfaat untuk mengatasi kulit kering dan menjadikannya lebih putih :

  • Kandungan Asam laktat pada susu berkhasiat untuk mengencangkan dan mencerahkan kulit
  • Vitamin A yang terkandung pada susu sangat baik untuk mengatasi kulit kusam
  • Kandungan Vitamin C pada susu sangat bermanfaat untuk memperlambat proses penuaan kulit dan mencegah kerutan.
  • Kandungan Vitamin B6 yang terdapat pada susu sangat bermanfaat untuk menjaga kulit tetap lembab
  • Potassium yang terkandung pada susu mampu Menyembuhkan kulit gatal yang kering

Menggunakan susu untuk memutihkan kulit yang kering sangat mudah. Untuk hasil yang maksimal, sebaiknya kombinasikan susu dengan bahan-bahan alami lain yang berkhasiat untuk memutihkan kulit. Berikut beberapa rekomendasi cara mengolah susu menjadi masker dan lulur untuk memutihkan kulit yang kering.

Menggunakan Lulur Susu, Madu dan Bubuk Kunyit

Bahan-bahan yang dibutuhkan :

  • 5 Sdm Susu cair Murni yang tidak mengandung gula
  • 5 Sdm madu
  • 1 Sdm bubuk kunyit

Cara pembuatan dan pemakaian :

  • Campurkan semua bahan kedalam wadah dan aduk rata menggunakan blender.
  • Bersihkan tubuh dengan handuk basah secara merata dan lap kering
  • Oleskan lulur secara merata ke seluruh tubuh dan diamkan selama 15 menit
  • Bersihkan lulur menggunakan air hangat dan lap kering.
  • Diamkan selama 10 menit dan basuh kembali tubuh dengan air dingin.
  • Untuk hasil yang maksimal, gunakan lulur 2 kali seminggu.
  • Lulur ini juga sangat baik digunakan sebagai masker untuk mendapatkan wajah yang putih berkilau.

Menggunakan Lulur Susu, Yoghurt dan Lemon

Bahan yang dibutuhkan :

  • 5 Sdm susu cair murni yang tidak mengandung gula
  • 5 Sdm yoghurt
  • 1 Sdm Tetes air perasan lemon

Cara pembuatan dan pemakaian :

  • Campurkan semua bahan kedalam satu wadah dan aduk rata menggunakan blender.
  • Bersihkan tubuh dengan handuk basah secara merata dan lap kering
  • Oleskan lulur secara merata ke seluruh tubuh dan diamkan selama 15 menit
  • Bersihkan lulur menggunakan air hangat dan lap kering.
  • Diamkan selama 10 menit dan basuh kembali tubuh dengan air dingin.
  • Untuk hasil yang maksimal, gunakan lulur 2 kali seminggu.
  • Lulur ini juga sangat baik untuk wajah.

Baca juga artikel lainnya tentang memutihkan kulit disini : Cara alami memutihkan wajah

2. Memutihkan Kulit Kering dengan minyak Zaitun.

memutihkan kulit kering dengan minyak zaitun

Minyak zaitun adalah minyak tak jenuh tunggal yang berasal dari buah pahit berbentuk oval kecil yang dikenal sebagai zaitun yang ditemukan di daerah Mediterania. Selama berabad-abad minyak zaitun sangat populer digunakan untuk perawatan kulit dan rambut.

Minyak zaitun kaya akan vitamin, asam lemak alami, mineral, dan antioksidan. Sifat alami organiknya sangat bermanfaat untuk  mencerahkan dan melindungi kulit. Tidak hanya itu, minyak zaitun juga mampu melindungi kulit dari efek berbahaya sinar UV dan mempercepat proses regenerasi kulit.

Minyak zaitun mengandung banyak nutrisi yang sangat bermanfaat untuk kulit yang menjadikannya banyak digunakan dalam produk kecantikan. Simak kandungan nutrisi dalam minyak zaitun dibawah ini :

  • Minyak zaitun mengandung Vitamin E, Phytosterols, Avenasterols dan Polyphenol yang merupakan antioksidan utama yang berfungsi untuk melindungi kulit dari penuaan dini dan mengembalikan kehalusan kulit.
  • Kandungan Hydroxytyrosol pada minyak zaitun sangat ampuh untuk mencegah kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.
  • Kandungan Vitamin A dan Vitamin E pada minyak zaitun bermanfaat untuk melindungi kulit dari radiasi berbahaya sinar UV yang dapat merusak kulit. Selain itu, kandungan ini juga berfungsi sebagai pelembab alami kulit.
  • Kandungan Polifenol dan flavonoid pada minyak zaitun berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati dan mempercepat proses regererasi kulit.
  • Kandungan Mineral dan vitamin pada minyak zaitun membantu memperbaiki tekstur kulit dan memperbaiki pigmentasi kulit sehingga kulit menjadi lebih terang.

Cara menggunakan minyak zaitun untuk memutihkan kulit yang kering sangat mudah. Tuang minyak zaitun secukupnya ketangan anda lalu oleskan ke wajah dan kulit. Lakukan pijatkan lembut selama 3 hingga 4 menit  kemudian diamkan selama 10 menit. Selanjutnya basuh hingga bersih lap kering. Untuk hasil terbaik anda dapat melakukan cara ini setiap hari.

Anda juga dapat mengolah minyak zaitun menjadi masker wajah atau lulur untuk seluruh tubuh dengan mengkombinasikannya dengan bahan alami lain.

3. Memutihkan kulit kering Dengan Madu

cara memutihkan kulit kering dengan madu

Cara memutihkan kulit dengan madu sudah dikenal sejak dahulu. Itulah sebabnya hingga saat ini madu juga telah dijadikan salah satu bahan utama produk-produk kecantikan dan perawatan kulit.

Madu adalah pelembab alami yang sangat baik untuk mengatasi kulit kering dan sekaligus menjadikan kulit lebih putih dan bercahaya. Tidak hanya itu, madu juga memiliki banyak sekali kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat untuk kulit. Berikut kandungan nutrisi madu yang sangat baik untuk kulit :

  • Madu mengandung Vitamin B1 yang berfungsi untuk memberikan nutrisi pada kulit sehingga lebih sehat.
  • Kandungan Vitamin B2 pada madu bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.
  • Kandungan Vitamin B6 pada madu sangat dibutuhkan untuk pembentukan sel kulit baru serta menjaga kulit tetap lembab dan sehat.
  • Kandungan Vitamin B3 yang terdapat pada madu berfungsi sebagai Anti-inflamasi, Mengurangi peradangan kulit dan jerawat serta melembapkan dan menghidrasi kulit kering.
  • Kandungan Vitamin C pada madu sangat baik untuk menyembuhkan gejala topikal seperti kulit kering dan ruam.
  • Kandungan Zink pada madu mempu melawan aktivitas radikal bebas pada kulit sehingga memperlambat proses penuaan.
  • Kandungan Polifenol dalam madu mampu menghancurkan radikal bebas yang menyebabkan stres oksidatif pada sel-sel kulit sehingga memperlambat proses penuaan kulit.

Cara memutihkan kulit kering dengan madu sangat mudah. Oleskan madu murni pada kulit kering dan pijat perlahan selama 2-3 menit. Kemudian bersihkan dengan air hangat hingga olesan madu bersih. Untuk hasil terbaik lakukan sekali dalam sehari.

Cara Memutihkan Kulit Berminyak

Memiliki kulit berminyak tentu dapat menyebabkan kita menjadi tidak percaya diri. Sebab, minyak berlebih yang diproduksi oleh kulit wajah merupakan sebuah indikasi bahwa kulit sudah terkontaminasi bakteri. Hal ini tentu saja akan menimbulkan masalah pada kulit wajah anda seperti munculnya jerawat, noda hitam, wajah menjadi kusam dan kulit menjadi tua dengan cepat.

Berikut rekomendasi cara mengatasi kulit bermiyak :

  • Gunakan pembersih yang lembut untuk mencuci muka agar terhindar dari iritasi pada kulit. Sebab, jika menggunakan pembersih yang keras dapat menyebabkan produksi minyak diwajah akan semakin banyak.
    Anda bisa menggunakan pembersih yang mengandung benzoyl peroxide, asam salisilat, asam glikolat, atau asam beta-hidroksi.
  • Cuci muka di pagi dan malam hari.
    Mencuci kulit wajah dua kali sehari pada malam dan hari bertujuan untuk menjaga produksi minyak dikulit  tetap normal.
  • Hindari makanan yang menyebabkan minyak berlebih.
    Makanan yang tinggi lemak, gula, dan garam berkontribusi pada kulit berminyak. Susu dan produk tepung juga berkontribusi menyebabkan kulit berminyak. Hindari makanan ini atau setidaknya batasi konsumsi untuk membantu menghentikan produksi minyak diwajah.

Selain cara diatas, anda juga dapat mengatasi masalah kulit berminyak sambil memutihkan kulit wajah anda. Caranya dengan menggunakan beberapa bahan alami yang memiliki kandungan nutrisi yang tepat dan sesuai jenis kulit berminyak anda. Simak beberapa rekomendasi cara memutihkan kulit wajah dengan bahan alami berikut ini :

1. Dengan Lemon atau Jeruk Nipis

cara memutihkan kulit berminyak dengan lemon

Lemon atau Jeruk nipis sudah sangat populer untuk mengatasi masalah jerawat, noda hitam diwajah dan kulit berminyak. Anda bahkan dapat mencampur air perasan lemon segar dengan air untuk membuat toner yang akan mengecilkan pori-pori dan mengurangi minyak yang dihasilkan oleh wajah Anda.

Manfaat Jeruk nipis untuk wajah berfungsi sebagai antibakteri dan antioksidan yang akan melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas dan mempercepat pembentukan kulit baru. Selain itu, Lemon atau Jeruk nipis juga memiliki kandungan vitamin C, E dan asam sitrat yang berfungsi untuk mencerahkan dan menghaluskan kulit.

Nutrisi yang terkandung pada buah Lemon dan Jeruk Nipis

  • Vitamin C yang terkandung pada Lemon dan Jeruk Nipis berkhasiat untuk meningkatkan produksi kolagen sehingga mamup mencerahkan dan meningkatkan elastisitas kulit.
  • Kandungan Asam sitrat pada Lemon dan Jeruk Nipis bermanfaat untuk membantu mengobati jerawat dan bekas jerawat, Mengecilkan pori-pori dan mengencangkan kulit. Tidak hanya itu, Asam sitrat juga sangat berguna untuk mencerahkan kulit dan menyamarkan noda hitam diwajah.
  • Kalium yang terkandung pada Lemon dan Jeruk Nipis sangat bermanfaat untuk melembabkan kulit
  • Kandungan Lutein pada Jeruk nipis dan Lemon berfungsi untuk memperkuat sistem antioksidan alami kulit, melindungi kulit dari radikal bebas dan bahaya sinar UV.

Cara memutihkan kulit berminyak dengan Lemon atau Jeruk nipis sangatlah mudah. Belah buah tersebut menjadi dua dan oleskan ke wajah dan kulit secara lembut. Kemudian diamkan selama 10 menit dan bilas wajah dengan air hangat hingga bersih. Kemudian lap kering wajah dan setelah 10 menit lakukan bilasan terakhir dengan air dingin untuk menutup pori-pori.

Perlu diingat bahwa cara ini sangat dianjurkan untuk dilakukan satu kali dalam seminggu. Sebab, asam sitrat yang terlalu sering terpapar dikulit juga dapat menyebabkan iritasi. Segera hentikan pemakaian jika terjadi iritasi pada kulit anda.

2. Dengan Timun

cara memutihkan kulit berminyak dengan timun

Cara memutihkan kulit dengan mentimun mungkin masih diragukan oleh sebahagian orang. Timun mungkin terlihat seperti sayuran sederhana yang kaya air dengan sedikit nutrisi. Tapi sebenarnya, penelitian menunjukkan bahwa ekstrak mentimun segar mengandung banyak antioksidan dan nutrisi yang berfungsi sebagai anti-inflamasi.

Hasil penelitian ini menunjukkan manfaat mentimun untuk wajah akan menghaluskan dan menjaga elastisitas kulit. Simak kandungan nutrisi pada timun yang sangat bermanfaat untuk kulit dan wajah dibawah ini :

  • Air yang terkandung pada mentimun sangat bermanfaat untuk menghidrasi kulit, serta menjadikan kulit lebih halus dan lembut.
  • Kandungan Vitamin A pada mentimun sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan sel kulit baru. Selain itu, vitamin A ini juga berfungsi sebagai antioksidan dan anti-inflamasi yang melindungi kulit dari infeksi dan kondisi peradangan.
  • Vitamin C yang terkandung pada Timun sangat penting untuk memproduksi kolagen dan melawan aktivitas radikal bebas yang dapat menyebabkan penuaan dini pada kulit.
  • Kandungan Biotin pada mentimun berfungsi untuk menjaga kesehatan kulit. Kekurangan biotin dapat menyebabkan iritasi kulit, eksim, infeksi jamur dan kondisi kulit inflamasi lainnya.
  • Kalium yang terdapat pada mentimun berguna untuk menyehatkan kulit. Sebab, kekurangan Kalium pada kulit  dapat menyebabkan kulit kering dan pecah-pecah.

Cara memutihkan kulit berminyak dengan timun sangat mudah. Cuci bersih Timun, kupas kulitnya dan parut hingga halus. Kemudian oleskan parutan timun secara merata keseluruh wajah dan diamkan selama 10 menit. Selanjutnya cuci bersih wajah dengan air hangat dan lap hingga kering. Setelah 10 menit, lakukan bilasan terakhir dengan air dingin untuk menutup pori-pori kulit.

Cara Memutihkan Kulit Sensitif

Kulit yang sensitif membutuhkan lebih banyak perhatian dan perawatan. Anda tidak dapat menggunakan produk kimia biasa karena dapat merusak kulit Anda. Tetapi Anda masih dapat menggunakan cara yang lebih cerdas untuk dapat memutihkan kulit wajah dengan menggunakan beberapa kiat sederhana.

Beberapa bahan alami telah terbukti mampu mengatasi masalah kulit sensitif serta meningkatkan warna kulit sehingga menjadikan kulit Anda lebih putih dari sebelumnya. Simak panduan cara memutihkan kulit sensitif berikut ini :

1. Dengan Masker Susu dan Kulit Jeruk

cara memutihkan kulit sensitif

Cara memutihkan kulit sensitif yang cukup populer adalah dengan menggunakan masker kulit jeruk. Kulit jeruk sudah diteliti memiliki kandungan vitamin C yang lebih tinggi daripada bagian dalamnya. Simak beberapa nutrisi yang terkandung pada kulit jeruk yang sangat efektif untuk memutihkan kulit yang sensitif.

Nutrisi yang terkandung dalam kulit jeruk

  • Kulit jeruk mengandung Vitamin C yang tinggi yang sangat bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas, Mencegah munculnya jerawat dan meningkatkan warna kulit menjadi lebih putih.
  • Kalsium yang terkandung pada kulit jeruk akan membantu memperbaharui sel kulit yang sudah usang dan mencegah kerusakan DNA. Ini sangat baik untuk penyembuhan kulit kering, bersisik dan sensitif.
  • Kalium pada kulit jeruk mampu Menghidrasi dan menjaga kelembaban kulit.
  • Kandungan magnesium pada kulit jeruk berguna untuk mencegah stres oksidatif pada sel-sel kulit sehingga kulit menjadi lebih muda.

Untuk mendapatkan hasil terbaik dari masker ini, anda harus mengolah kulit jeruk menjadi tepung. Caranya sangat mudah, anda hanya perlu menghaluskan kulit jeruk dengan blender tanpa menggunakan air. Kemudian anginkan tepung kulit jeruk yang sudah di blender selama 2-3 jam agar betul-betul kering.

Cara pembuatan dan pemakaian

  • Campurkan 2 Sdm tepung kulit jeruk dengan 1 Sdm susu cair kemudian aduk hingga rata dan berbentuk pasta.
  • Bersihkan wajah dengan air hangat secara merata dan lap kering
  • Oleskan masker secara merata ke seluruh wajah dan diamkan selama 15 menit
  • Bersihkan masker menggunakan air hangat dan lap kering.
  • Diamkan selama 10 menit dan basuh kembali wajah dengan air dingin untuk menutup pori-pori.
  • Untuk hasil yang maksimal, gunakan masker 2 kali seminggu.
  • Anda juga dapat menggunakan masker ini menjadi lulur untuk seluruh tubuh.

Cara Memutihkan Kulit normal

Kulit normal memiliki kadar kelembaban yang cukup, pori-pori lebih kecil dan tekstur kulit yang lebih halus. Jenis kulit normal memang sekilas terlihat sempurna meskipun anda tidak melakukan perawatan ekstra. Tetapi kulit normal tetap harus dirawat dan dijaga kesehatannya secara rutin.

Walaupun dalam keadaan tertentu kulit normal juga bisa berpotensi sedikit berminyak dan kering di beberapa bagian, namun jenis kulit normal ini jarang sekali dihinggapi masalah kulit seperti jerawat atau iritasi. Berikut ini beberapa cara merawat kulit normal yang perlu anda ketahui :

  • Hindari penggunaan scrub atau sikat pembersih kulit
    Sebaiknya menghindari penggunaan scrub atau sikat pembersih kulit yang berfungsi mengangkat sel kulit mati karena berpotensi merusak kulit.
  • Rajin Membersihkan Wajah
    Selalu bersihkan wajah dari debu atau sisa kosmetik setelah beraktivitas dan sebelum mandi. Gunakan sabun mandi dan sabun pembersih muka yang ringan. Pastikan telapak tangan anda dalam keadaan bersih saat membasuh wajah sehingga kotoran di tangan tidak berpindah ke kulit wajah.
  • Bersihkan Wajah Setelah Beraktivitas
    Fakta kulit normal berikutnya adalah tentang waktu yang tepat untuk membersihkan wajah. Ternyata, membersihkan wajah sekali sehari atau malah terlalu sering akan menimbulkan masalah kulit, terutama bagi kulit wajah normal. Malas membersihkan wajah tentunya membuat kotoran dan sel kulit mati menumpuk, sehingga wajah mudah berjerawat dan terlihat kusam. Sedangkan mencuci wajah terlalu sering berpotensi membuat kulit wajah kering atau bahkan berminyak.
  • Hapus make up sebelum mencuci wajah
    Agar sisa-sisa make up terangkat sempurna dari wajah dan tidak menyumbat pori-pori kulit wajah, sebaiknya bersihkan dulu riasan make up dengan make up removal atau pembersih make up. Pastikan anda mengikuti langkah-langkah yang tepat untuk membersihkan kosmetik dari wajah. Setelah itu, baru bersihkan wajah dengan sabun pencuci muka.
  • Gerakan memutar saat membersihkan wajah
    Faktanya kulit normal juga membutuhkan perawatan yang tepat agar kesehatannya tetap terjaga. Salah satu cara sederhana merawat kulit normal yang bisa anda lakukan sendiri adalah dengan melakukan gerakan tangan memutar ketika membersihkan wajah: dari tengah wajah, ke atas, samping, lalu ke bawah. Selain untuk relaksasi, gerakan ini juga untuk mengangkat keluar kotoran-kotoran di pori-pori kulit wajah.

Kesimpulan

Itulah cara memutihkan kulit dan wajah sesuai jenisnya yang dapat kami rekomendasikan kepada anda. Cara diatas dapat digunakan untuk wajah dan seluruh tubuh. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, selalu gunakan bahan-bahan yang berkualitas baik. Jika terjadi iritasi pada kulit dan wajah anda, segera hentikan pemakaian.

Selamat mencoba! (TM/ART)

Related posts

Leave a Comment