topmetro.news – Mantan Dirut Perusahaan Daerah Pembangunan dan Aneka Usaha (PD Paus) Kota Pematangsiantar Herowhin Tumpal Fernando membantah terlibat tindak pidana korupsi sebagaimana dakwaan JPU. Herowhin menegaskan hal itu saat menjalani pemeriksaan sebagai terdakwa korupsi Rp215 juta di perusahaan daerah yang ia pimpin, dalam persidangan secara video teleconference (vicon), Senin petang (16/8/2021), di Cakra 4 Pengadilan Tipikor Medan. Di antaranya,…
Read MoreTag: Pengadilan Tipikor Medan
Mantan Walikota M Syahrial Ungkapkan Semula Rp2 M ‘Cost’ Agar Dugaan Suap ‘Lelang Jabatan’ Dihentikan
topmetro.news – Giliran mantan Walikota Tanjungbalai M Syahrial, Senin petang (16/8/2021), menjalani pemeriksaan sebagai terdakwa pemberi uang suap Rp1,6 miliar kepada penyidik pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Stepanus Robinson Pattuju dan oknum advokat Maskur Husain. “Waktu itu (di rumah dinas/rumdin Azis Syamsuddin) saya menghadapi psikotes sebagai calon petahana pada Pilkada Tanjungbalai dari Partai Golkar,” katanya lewat layar monitor video teleconference…
Read MoreRekayasa Data, Kapuskesmas Sadabuan Kota Padangsidimpuan dan Pengelola BOK Diadili
topmetro.news – Kepala Puskesmas (Kapuskesmas) Sadabuan, Kota Padangsidimpuan, Filda Susanti Holilah (39) dan Sofiah Mahdalena Lubis, sebagai Pengelola Keuangan Bantuan Operasional Kesehatan (BOK), Kamis (12/8/2021), menjalani sidang perdana di Pengadilan Tipikor Medan. Keduanya menjalani sidang dalam perkara tindak pidana korupsi terkait pengelolaan dana BOK Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Sadabuan. Pantauan awak media, Filda dan Mahdelana (berkas penuntutan terpisah-red)…
Read MoreKorupsi Pekerjaan Ruas Jalan Lingkar Kota Tanjungbalai, 2 Rekanan dan Konsultan Diadili di Pengadilan Tipikor Medan
topmetro.news – Dua terdakwa dari unsur rekanan dan seorang pengawas (konsultan) terkait pekerjaan Peningkatan Ruas Jalan Lingkar Kota Tanjungbalai TA 2018, Senin petang (9/8/2021) menjalani sidang perdana (diadili) secara video teleconference (vicon) di Cakra 8 Pengadilan Tipikor Medan. Kedua rekanan yakni Endang Hasmi (48), selaku Direktur PT Fella Ufaira (FU) dan Anwar Dedek Silitonga (43), selaku mantan Direktur PT Citra…
Read MoreKorupsi DD, Kades Pagarbatu Sipoholon Dituntut 5 Tahun
topmetro.news – Kepala Desa (Kades) Pagarbatu, Kecamatan Sipoholon, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) Manimbun Hutabarat dalam persidangan secara video teleconference (vicon), Senin petang (9/8/2021) di Cakra 8 Pengadilan Ripikor Medan akhirnya dituntut pidana 5 tahun penjara. Terdakwa berusia 54 tahum itu juga dituntut membayar denda Rp300 juta subsidair (bila tidak dibayar maka diganti dengan pidana) 3 bulan kurungan. Berikut pidana tambahan…
Read MoreSuap Mantan Walikota Tanjungbalai, Maskur Husain Malu-malu Benarkan Azis Syamsuddin dan Stepanus Ada ‘Kerjasama’
topmetro.news – Advokat Maskur Husain yang hadir sebagai saksi dalam perkara korupsi beraroma suap mantan walikota, M Syahrial, rada malu-malu akhirnya membenarkan bahwa Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin dan Stepanus Robinson Pattuju telah lama ‘bekerjasama’. “Iya,” katanya datar lewat monitor video teleconference (vicon) sembari tertunduk setelah beberapa saat sempat membisu, Senin petang (9/8/2021), di Cakra 5 Pengadilan Tipikor Medan.…
Read MoreTerbukti Korupsi Pengadaan Buku Panduan, Mantan Kadisdik Tebingtinggi Diganjar 5 Tahun
topmetro.news – Mantan Kadisdik (Kepala Dinas Pendidikan) Kota Tebingtinggi H Pardamean Siregar, Senin (9/8/2021), di Cakra 3 Pengadilan Tipikor Medan akhirnya diganjar 5 tahun. Terdakwa juga dihukum membayar denda Rp200 juta. Subsidair (bila denda tidak terbayar maka ganti dengan pidana) 3 bulan kurungan. Majelis hakim dengan ketua Jarihat Simarmata dalam amar putusan menyatakan sependapat dengan JPU dari Kejari Deliserdang yang…
Read MoreMantan Rektor UINSU Jadi ‘Pesakitan’ Terkait Mangkraknya Pembangunan Kampus II, Kerugian Negara Rp10,3 Miliar
topmetro.news – Setelah sempat tertunda selama tiga pekan berturut-turut (‘hattrick’), mantan Rektor Universitas Islam Sumatera Utara (UINSU) Prof Dr Saidurahman MAg, Senin (9/8/2021), akhirnya menjalani sidang perdana secara video teleconference (vicon) di Cakra 3 Pengadilan Tipikor Medan. Saidurahman dan Joni Siswoyo selaku rekanan ‘duduk’ di kursi ‘pesakitan’ terkait mangkraknya pekerjaan pembangunan Gedung Perkuliahan Terpadu (Kampus II) UINSU di Jalan Willem…
Read MoreTerdakwa Tunggal Korupsi Rp756,5 Juta, Mantan Bendahara Pengeluaran BNNP Sumut Dituntut 4 Tahun
topmetro.news – Mantan Bendahara Pengeluaran pada Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut Syarifa (43), terdakwa tunggal perkara korupsi penggunaan anggaran TA 2017 dalam persidangan secara video teleconference (vicon), mendapat tuntutan pidana 4 tahun penjara, Kamis (5/8/2021), di Cakra 4 Pengadilan Tipikor Medan. Tim JPU dari Kejari Medan juga menuntut terdakwa agar membayar denda Rp200 juta. Subsidair (bila denda tidak terbayar…
Read MoreHasil Test Swab Terdakwa Mantan PPK UINSU Negatif Terpapar Covid-19, Pembacaan Dakwaan Korupsi Mantan Rektor UINSU dkk Lanjut
topmetro.news – Hasil test swab (sampel lendir dari hidung) Drs Syahruddin Siregar MA selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) terkait pembangunan gedung perkuliahan terpadu (Kampus II) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) TA 2018 lalu, menurut informasi, negatif. “Baru dapat info dari Kasi Pidsus (Kejari Medan). Katanya negatif (terpapar Covid-19),” kata Hendri Sipahutar, Ketua Tim JPU dari Kejati Sumut yang menyidangkan…
Read More