Maling Sepeda Motor di Rumah Kos Terekam CCTV

TOPMETRO.NEWS – Menjelang hari raya Idul Fitri aksi kejahatan semaking meningkat khususnya aksi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor). Pasalnya, satu unit sepeda motor jenis matic berhasil digondol maling dari salah satu rumah kos-kosan yang berada di Jalan Kuali No 44 B, Kecamatan Medan Petisah, Selasa (20/6).

Aksi kedua pelaku Curanmor itu terekam kamera pemantau (CCTV) yang terpasang di tempat kos-kosan tersebut.

“Dari hasil rekaman CCTV terlihat palakunya dua orang laki-laki yang usianya masih remaja, salah satu pelaku terlihat tidak bisa mengengkol sepeda motor curiannya,” kata seorang warga yang meminta namanya tidak disebutkan.

Alhasil sepeda motor itu pun didorong pelaku keluar dari dalam pagar kos-kossan tersebut.

“Karena sepeda motornya gak bisa hidup setelah diengkol-engkol, maling itu pun mendorong sepeda motor itu keluar dari dalam pagas rumah kos itu,” terang warga itu lagi.

Ketika ditanya, pada saat kejadian apakah kondisi rumah kos itu dalam keadaan sepi, “kalau itu, saya kurang tau,” ucapnya.

Tambahnya, lihat saja situasi kos-kosan itu terlihat sepi.

“Mungkin pemilik sepeda motor telah membuat laporan polisi, makanya sepi bang,” ujarnya lagi.

Sementara Kapolsek Medan Baru, Kompol Hendra Eko Triyulianto ketika dikonfirmasi mengatakan korban belum ada membuat laporan pengaduan ke Mapolsek Medan Baru.
“Saya menghimbau para pemilik kendaraan supaya menggunakan kunci ganda dan pastikan pagar rumah sudah dalam keadaan tergembok,” ujar Kompol Hendra.(TM/07)

Related posts

Leave a Comment