Dibunuh, Sopir Grab Tewas Mengenaskan

Sopir grab tewas

TOPMETRO.NEWS – Sopir grab tewas dalam kondisi mengenaskan. Polisi mengungkap identitas korban pembunuhan yang menimpa sopir grabcar di Perumahan Bukit Cengkeh 1 Jalan Nusantara RT 06/15, Kelurahan Tugu, Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat, Senin 23 Januari 2023 itu.

Diketahui, sopir grab tewas itu bernama Rusni Masna Asmita B merupakan warga Kota Bekasi, Jawa Barat.

Sopir grabcar itu ditemukan tergeletak bersimbah darah di samping mobil merah marun yang dikemudikannya.

Kombes Depok Ahmad Fuady, Kapolres Metro mengatakan pihaknya akan menelusuri close circuit television (CCTV) di sepanjang perjalanan ke lokasi pembunuhan.

“Kami berupaya mencari keterangan maupun CCTV yang mungkin dilintasi kendaraan itu, masih kami kumpulkan keterangan dari semuanya,” ujar Fuady, Senin 23 Januari 2023.

Ahmad Fuady sebelumnya sempat menyebut polisi belum bisa memastikan pria yang dibunuh di Depok itu berprofesi sebagai sopir grabcar.

“Kami belum bisa menarik kesimpulan, kami mencari dulu keterangan semuanya apakah korban ini pengemudi online atau profesinya apa,” ujar Fuadi.

Kata Fuady, berdasarkan keterangan saksi melihat ada mobil berhenti pukul 04.20 WIB di TKP.

“Keterangan para saksi melihat pertama kali ada mobil berhenti pada pukul 04.20 WIB di TKP,” ujar Fuady.

Kemudian, saksi pertama menghubungi saksi kedua dan juga melapor ke Ketua RW yang melaporkan ke Polres Metro Depok.

Polisi langsung datang dan olah tempat kejadian perkara di Perumahan Bukit Cengkeh 1 Jalan Nusantara RT 06/15, Kelurahan Tugu, Cimanggis, Kota Depok.

Terjadi Sekitar Pukul 04.20 WIB

Sementara, Petugas keamanan perumahan, Suryanto mengatakan sempat mendengar teriakan minta tolong dari sopir grab yang dibunuh itu.

Menurut Suryanto, teriakan sopir yang dibunuh dengan luka sayat di sekujur tubuhnya itu terjadi sekitar pukul 04.20 WIB.

“Setelah mendengar teriakan minta tolong, langsung disamperin dan juga membantu untuk membukakan portal,” kata Suryanto kepada wartawan.

“Tidak lama setelah itu korban keluar dari mobil dan langsung tergeletak di jalan,” kata Suryanto.

Saat tergeletak di jalan, Suryanto menemukan korban sudah meninggal dunia.

“Di tubuh korban sudah banyak darah. Waktu korban turun dari mobil tidak ada yang lihat tapi sempat teriak minta tolong,” ujarnya.

BACA PULA | Driver Online Ditemukan Tewas di Jurang Km 31 Gunung Salak

Seperti diberitakan TOPMETRO.NEWS sebelumnya seorang driver online ditemukan tewas.

Begitulah nasib seorang wanita driver taksi online (Taksol) yang mayatnya ditemukan di jurang Km 31 Gunung Salak Jalan KKA Bener Meriah Kecamatan Nisam Antara Kabupaten Aceh Utara, beberapa waktu lampau.

Korban tercatat sebagai warga Jalan Metal Raya Gang Abadi No 22 Kelurahan Tanjung Mulia Kecamatan Medan Deli. Tak banyak informasi yang didapat dari lokasi sekitar, namun korban merupakan tulang punggung keluarga.

asl1

Related posts

Leave a Comment