17 Desember 2023 Natal Simanjuntak Cabang Silindung, Lansia dan Siswa Berprestasi Dapat Perhatian

Keluarga Besar Simanjuntak Sitolu Sada Ina Boru, Bere, Ibebere (PSSSI BB) Cabang Silindung, akan merayakan Natal, Minggu (17/12/2023), di Gedung Serbaguna Tarutung, mulai pukul 10.00 WIB.

topmetro.news – Keluarga Besar Simanjuntak Sitolu Sada Ina Boru, Bere, Ibebere (PSSSI BB) Cabang Silindung, akan merayakan Natal, Minggu (17/12/2023), di Gedung Serbaguna Tarutung, mulai pukul 10.00 WIB.

Tema perayaan adalah, ‘Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi’ (Lukas .2:24). Subtema: Melalui Perayaan Hari Kelahiran Kristus, Keluarga Besar Simanjuntak Sitolu Sada Ina Boru, Bere, Ibebere se-Rura Silindung mensyukuri anugerah keselamatan dan damai sejahtera dari Tuhan.

Aksi Sosial

Berdasarkan keputusan rapat panitia, Sabtu (2/12/2023), dipimpin Ketua R Simanjuntak, perayaan tersebut diwarnai aksi sosial. Yakni, berupa pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi dan bingkisan kepada janda/duda lansia.

Siswa berprestasi tingkat SD, SMP, SMA dengan nilai raport rata rata 90 dan lansia berumur 60 tahun ke atas.

Pada rapat tersebut juga hadir Ketum PSSSI Cabang Silindung Jonggi Simanjuntak SH. Hadir juga Ketua Pelaksana Pandapotan Simanjuntak, Sekretaris Herwin Simanjuntak MCom, serta para pengetua Simanjuntak dan ketua-ketua sektor.

23 Sektor

Marga Simanjuntak Sitolu Sada Ina (Raja Mardaup, Sitombuk, Raja Hutabulu), adalah salah satu komunitas marga berjumlah besar di wilayah Silindung. Yakni meliputi Kecamatan Tarutung, Sipoholon, Siatas Barita, yang terbagi dalam 23 sektor.

Untuk mengevaluasi persiapan, panitia memutuskan untuk melaksanakan rapat terakhir, Sabtu (9/22/2023), di Sekretariat Jalan Sisingamangaraja (depan kantor pos) Tarutung.

Diharapkan para ketua sektor hadir dan menyampaikan laporan terkait pelaksanaan tugas masing-masing. Demikian informasi dari Seksi Humas Panitia Jansen dan Leonardo Ts Simanjuntak.

reporter | Jansen Simanjuntak

Related posts

Leave a Comment