Manjakan Pelanggan, Telkom Hadirkan Indihome Paket Merdeka

TOPMETRO.NEWS – Dalam rangkaian memperingati HUT ke-72 Republik Indonesia, PT Telekomunikasi (Telkom) Indonesia Tbk kembali menghadirkan IndiHome Paket Merdeka.

EVP Telkom Regional 1 Sumatera, Susatyo dalam press release yang disampaikan kepada TOPMETRO.NEWS, Sabtu (26/8/2017) mengatakan, di era digital seperti saat ini, Telkom Group berupaya menawarkan beragam produk, layanan, serta fitur-fitur digital menarik yang mendukung digital lifestyle para pelanggan, khususnya keluarga Indonesia.

“Khusus pada momen Hari Kemerdekaan ke-72 Indonesia, kami dari Telkom Group turut mempersembahkan paket spesial yang diharapkan dapat mendukung kemudahan hidup sehari-hari keluarga Indonesia,” jelas Susatyo.

Dia menambahkan, melalui IndiHome Paket Merdeka ini diharapkan digital lifestyle keluarga Indonesia dapat semakin positif dan komplit lewat layanan komunikasi yang handal, internet kecepatan tinggi, serta fitur-fitur hiburan yang menarik dan edukatif.

Menurut Susatyo, IndiHome Paket Merdeka menawarkan harga yang terjangkau. Untuk paket IndiHome dengan kecepatan 10 Mbps hanya Rp330 ribu sebulan dengan 97 channel UseeTV, 100 menit call lokal – SLJJ plus 100 menit call to Telkomsel. Sebelumnya paket ini ditawakan dengan harga Rp460 ribu per bulan.

Melalui IndiHome Paket Merdeka, pelanggan juga dapat menikmati ADD On khusus Kemerdekaan yang terdiri dari paket nonton, paket bicara dan paket internet.

“IndiHome Paket Merdeka ini berlaku hingga 31 Oktober 2017 dengan beragam speed paket IndiHome, mulai 10 Mbps sampai dengan 40 Mbps. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi web:https://Indihome.co.id,” pungkas Susatyo.(TM/REL/HER)

Related posts

Leave a Comment