Shaktar Donetsk Kalahkan AS Roma 2-1

as roma

topmetro.news – Tim tuan rumah Shaktar Donesk mengalahkan AS Roma dengan skor tipis 2-1, leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Metalist Stadium, pada Kamis (22/2/2018) dini hari waktu Indonesia. Dua gol tuan rumah dicetak Facundo Ferreyra dan Fred, sementara gol AS Roma dicetak pemain muda Cengiz Under.

Shaktar langsung memulai tekanan pada menit keempat. Sepakan Fred dari sudut sempit memanfaatkan umpan Ismaily dapat diselamatkan penjaga gawang Pyatov.

AS Roma membalas lewat sepakan jarak jauh Aleksandar Kolarov. Bola hasil tendangan kaki kiri eks punggawa Manchester City itu melebar dan hanya menghasilkan tendangan gawang.

Tiga menit berselang Roma kembali mendapat peluang. Umpan silang Kolarov ditanduk Federico Fazio, namun hasilnya bola menyamping dari gawang.

Pada menit ke-20 Kostas Manolas juga hampir membawa tim tamu unggul. Umpan silang Kolarov dari skema sepak pojok ditanduk sang bek, namun bola lagi-lagi menyamping dari gawang.

Usaha Serigala Roma menuai hasil pada menit ke-41. Umpan terobosan Edin Dzeko dikonversi Cengiz Under menjadi gol. Sepakan kaki kiri pemain berusia 20 tahun itu mengarah ke sudut kiri bawah gawang dan menjadikan skor 0-1. Kedudukan tersebut bertahan hingga turun minum.

Tak Ingin Dipermalukan

Pada babak kedua, Shaktar yang tak ingin dipermalukan di kandang sendiri berbalik mengambil alih dominasi. Tuan rumah lantas menyamakan skor pada menit ke-52. Umpan Yaroslav Rakitsiy dilanjutkan Facundo Ferreyra dengan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Bola meluncur deras dan menggetarkan gawang AS Roma. Skor 1-1.

Shaktar lantas membalikkan kedudukan lewat bola mati pada menit ke-71. Berawal dari pelanggaran Kevin Strootman terhadap Marlos, wasit memberikan hadiah tendangan bebas. Fred yang mengeksekusi tendangan tersebut mencatatkan namanya pada papan skor. Sepakan langsungnya mengarah ke sudut kanan atas dan tak mampu dibendung penjaga gawang Alisson Becker. Skor pun menjadi 2-1 dan bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga. (TM/YOFE)

Related posts

Leave a Comment