Dicekal Malaysia, Istana Bantah Najib Razak Temui Jokowi

najib razak

topmetro.news – Sekretariat Presiden membantah kabar bahwa mantan PM Malaysia Najib Razak menemui Presiden Jokowi di Bandara Halim Perdanakusumah, Jakarta.

“Tidak benar. Presiden sedang dalam perjalanan kunjungan kerja ke Jawa Timur,” kata Deputi Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden Bey Machmudin kepada media pada Hari Sabtu (12/5/2018).

Sebelumnya, tersiar kabar di sejumlah media asal Indonesia maupun Malaysia bahwa mantan PM Najib akan berkunjung ke Indonesia melalui Bandara Subang, Selangor, pada Sabtu pagi. Tujuannya adalah ke Halim Perdanakusuma pada Sabtu pagi.

Berdasarkan agenda kepresidenan, Presiden Jokowi bersama rombongan bertolak dari Lanud Halim Perdanakusuma menuju Provinsi Jawa Timur pada pukul 10.00 WIB.

“Presiden tadi dari mobil, langsung masuk ke pesawat,” ujar Deputi.

Informasi yang dihimpun media menjelaskan, mantan PM berencana menumpang pesawat jet pribadi milik institusi asal Indonesia pada pukul 10.00 WIB. Namun menurut keterangan lain, paspor Najib dan istrinya dimasukkan ke dalam kantung hitam oleh pihak Imigrasi Malaysia.

Malaysia Cekal Najib

Sementara itu, Jabatan Imigrasi Malaysia resmi mencekal mantan Perdana Menteri Malaysia Dato Sri Najib Tun Abdul Razak dan istri Datin Sri Rosmah Mansor untuk bepergian ke luar negeri.

Pengumuman tersebut disampaikan Imigrasi Malaysia melalui akun facebook resmi Jabatan Imigrasen Malaysia. Ini sudah dibagikan 1.780 kali dan ‘like’ 3,9 ribu kali di Kuala Lumpur, Sabtu (12/5/2018).

Sementara itu Najib Razak melalui akun faceboook-nya yang diposting pada hari yang sama menyampaikan informasi akan berlibur ke luar negeri untuk beristirahat setelah Pilihan Raya Umum (PRU) ke-14 atau Pemilu Malaysia ke-14.

Postingan Najib tersebut mendapat like 8,8 ribu dan dibagikan 1.716 kali dengan komentar yang beragam.

Berlibur ke Indonesia?

“Saya dan keluarga akan berlibur mulai hari ini untuk beristirahat setelah berakhirnya Pilihan Raya Umum ke-14. Dalam tempoh ini saya akan mengambil keputusan mengenai kedudukan saya sebagai Presiden UMNO dan Ketua Barisan Nasional. Karena kemerosotan dukungan rakyat kepada Barisan Nasional pada PRU ke-14,” katanya.

Sementara itu mulai Jumat malam beredar informasi di grup Whatsapp kalau Najib Razak berencana berlibur ke Indonesia dilengkapi dengan nomer pesawat dan jet pribadi yang digunakan.

Kepala Jabatan Imigrasi Malaysia Dato Mustafar Bin Haji Ali ketika diwawancarai wartawan Sabtu pagi (12/5/2018), masih menyampaikan kalau Najib tidak dicekal.

Pada Sabtu pukul 11.58 Najib melalui twitter @NajibRazak menyampaikan dirinya telah diberi informasi kalau Jabatan Imigrasi Malaysia tidak mengizinkan dirinya dan keluarga bepergian ke luar negeri. “Saya menghormati arahan tersebut dan akan bersama keluarga dalam negara,” katanya. (TM-RED)

sumber: mediaindonesia

Related posts

Leave a Comment