Timnas Indonesia Ditahan Imbang Timor Leste 1-1 di Piala AFF U-15 2019

timnas indonesia ditahan imbang timor leste

topmetro.news – Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-15 ditahan imbang Timor Leste dengan skor 1-1, di matchday ketiga Grup A Piala AFF U-15 2019, pada Rabu (31/07/2019) sore WIB di Stadion Institute of Physical Education Stadium, Chonburi, Thailand

Indonesia sejatinya berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu pada laga ini. Gol tercipta di awal babak kedua lewat aksi Marselino Ferdinan. Sayang, Timor Leste akhirnya dapat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Paulo Freitas membobol gawang Indonesia pada menit ke-65.

Kedua tim tampil ofensif sejak awal laga. Sejumlah peluang dimiliki kedua tim, tetapi tak ada yang bisa membuahkan gol. Pada menit ke-18, Timor Leste sendiri berhasil memberi ancaman serius terhadap Indonesia. Hal tersebut terjadi lewat aksi Paulo Freitas. Ia melontarkan tendangan keras ke arah gawang Indonesia, tetapi bola masih melambung tipis di atas mistar.

Melihat kondisi ini, Indonesia tentu saja tak tinggal diam. Tim asuhan Bima Sakti terus berusaha membangun serangan. Ancaman berarti pun diberikan apda menit ke-26. Marselino melontarkan tendangan keras dari luar kotak penalti. Sayangnya, tendangannya masih melebar tipis di samping kiri gawang Timor Leste yang dikawal Filonito Nogueira.

Tensi permainan kian meningkat jelang berakhirnya laga. Pada menit ke-30, Timor Leste kembali mendapat peluang emas. Beruntung, I Made Putra Kaicen dapat sigap menepis tendangan keras Freitas.

Indonesia sendiri tak berhenti menggempur gawang lawan. Kali ini, ancaman diberikan Indonesia lewat aksi Wahyu Agong pada menit ke-40. Sayang, tendangannya masih membentur mistar gawang Timor Leste. Skor kacamata pun harus bertahan hingga akhir babak pertama.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Garuda Asia –julukan Timnas Indonesia U-15– tampil lebih trengginas. Alhasil, di awal laga, peluang emas telah berhasil didapat. Indonesia pun tak menyia-nyiakan peluang yang didapat pada menit ke-45 tersebut.

Bermula dari kerja sama yang apik antara Marselino dengan Wahyu. Operan bola yang diberikan Marselino pun dimanfaatkan oleh Wahyu yang langsung melepaskan tembakan langsung ke gawang Timor Leste, sayang bola msih membentur kaki bek lawan.

Bola liar pun langsung disambut Marselino. Ia tak membiarkan peluang tersebut terlewat begitu saja. Tendangan keras Marselino akhirnya bisa membuat bola bersarang di gawang Timor Leste. Indonesia memimpin 1-0.

Sayangnya, keunggulan Indonesia berhasil dikejar Timor Leste. Pada menit ke-56, Freitas dapat mencetak gol balasan dengan memanfaatkan kelengahan lini belakang Indonesia. Kedudukan pun kembali imbang 1-1.

Indonesia sejatinya memiliki peluang besar untuk kembali memimpin laga. Selang empat menit dari gol Timor Leste, tim asuhan Bima Sakti mendapat hadiah penali dari wasit. Tetapi, Faizal Shaifullah yang ditunjuk sebagai eksekutor tak mampu menjalan tugasnya. Tendangannya masih bisa ditangkap Nogueira.

Usaha Indonesia untuk kembali memimpin laga tak berbuah manis. Hal itu terjadi karena rapatnya pertahanan Timor Leste. Hingga peluit panjang tanda berakhirnya laga babak kedua, skor tak berubah. Pertandingan berakhir dengan skor 1-1.(TMN-YOFE)

Related posts

Leave a Comment