DKSU Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Dihadiri Sejumlah Tokoh

DKSU Peringati Maulid

TOPMETRO.NEWS – DKSU Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW. Prosesi kegiatan ini digelar Dewan Kesenian Sumatera Utara bekerjasama dengan DMDI dan BKPRMI Sumut berlangsung hikmah dan lancar mengambil tajuk Maulid bersama Gubernur Sumut dan Keluarga Besar Seniman”, Jumat (29/11/2019) di Taman Budaya Sumut Jalan Perintis Kemerdekaan Medan.

DKSU Peringati Maulid Nabi Dihadiri Sejumlah Tokoh

Gubernur Sumut H Edy Rahmayadi diwakili Kadis Pengedalian Penduduk Keluarga Berencana (PPKB) Sumut Dr Ir.Hj.Wan Hidayati, MSi mengatakan pihaknya memberikan apresiasi atas prakarsa DKSU menggelar kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H yang pertama bersama Seniman.

artikel untuk Anda | UNTUNG ADA TNI, BERSAMA MASYARAKAT, NKRI UTUH TERJAGA

“Nilai nilai religius sesungguhnya menjadi bagian penting aktifitas para seniman dalam menciptakan karya karyanya. Jadi kegiatan memperingati hari hari besar Agama marupakan hal positif yang harus diteruskan”, ujar Gubernur dalam sambutannya yang disampaikan Wan Hidayati.

Ucapan Terimakasih kepada Ketua DKSU

Di bagian lain disampaikan terimakasih kepada Ketua DKSU yang memprakarsai kegiatan Maulid Nabi sebagai syiar agama Islam. Disampaikan terimakasih kepada seluruh pendukung acara dan Buya K.H. Dr. Amiruddin M.S., M.A., M.B.A., M.Sc., Ph.D. yang tampil memberikan tausyiah.

Sebelumnya Ketua DKSU Baharuddin Saputra, SH menyampaikan kegiatan peringatan hari hari besar agama akan menjadi agenda tetap di tahun tahun berikutnya juga bagi agama lain selain Islam.

Sesungguhnya nilai nilai spiritual harus dikedepankan untuk memperkokoh keimanan para Seniman dalam berkreasi.

“Seniman harus menjadi teladan yang baik ditengah masyarakat, religius dan peduli lingkungan agar dapat melahirkan karya karya fenomenal yang bermanfaat bagi kemanusiaan”, ujar Bahar.

Mitra Gubernur Sumut

Pihaknya sebagai perpanjangan tangan sekaligus mitra Gubernur Sumut senantiasa melakukan upaya inovasi dan kreatifitas mengembangkan Kesenian dan kebudayaan untuk Sumut bermartabat.

Disampaikan terimakasih kepada Pihak UPT.Taman Budaya Sumut yang mendukung pasilitas tempat peringatan Maulid.

Motto DKSU, bersinergi, visioner dan berpikir indah diwujudkan dalam kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammd, SAW tahun ini.

Dikemas Penuh Kekeluargaan

Sementara itu almukarom Buya K.H. Dr. Amiruddin M.S., M.A., M.B.A., M.Sc., Ph.D. dalam tausyiahnya menyampaikan peristiwa Maulid dikemas dalam penyampaian yang sangat penuh kekeluargaan, terkait Rasulullah sebagai orang yang menyenangi seni karena seni itu indah.

”Rasulullah dalam perjalanan hidup dan kenabiaannya sangat dikenal sebagai pecinta seni, peranan dalam berbagai sisi kehidupan sebagai Pimpinan tidak terlepas dari seni kepemimpinan yang baik, sebab seni itu indah, jadi sikap orang yang menghargai seni akan tercernin dalam perilaku yang baik dalam kehidupan sehari hari,” ujar Buya Amiruddin MS.

Disebutkan Syiar Islam dalam peringatan Maulid Nabi dikemas dalan nuansa seni yang tinggi diperlihatkan oleh DKSU mulai dekorasi yang indah, tempat audiens yang nyaman, musik Religi dari Fix Band yang menghibur, penampilan Qori cilik dan pembaca sari tilawah pelajar SD, sampai pemberian tali asih kepada sejumlah Almarhum Seniman dan sastrawan seperti D Rifai Harahap, A.Rahim Qahar, Hernan KS, Burhanudin (Mamak Burhan) dan Sirtiyono.

”Ini merupakan sejarah bagi Buya, memberi ceramah dan menjadi imam Sholat Ashar di Musolah TBSU, lalu menyampaikan Tausyiah, selepas sholat Jum’at beliau sudah berada di kantor DKSU yang berada pada arena TBSU, hingga sore menjelang magrib. Tercatat paling lama berada di acara Maulid, karena merasa nyaman bersama seniman” imbuh Buya.

Diakhiri Sholawat kepada Rasulullah

sembari menyebut bahwa anak menantunya Dr Bima Prana Chitra Juga pengurus DKSU sebagai Sekretaris 1.

Acara diakhiri sholawat kepada Rasulullah Muhammad SAW, dipimpin Buya Amiruddin MS diiringi gesekan biola yang merdu.

Tampak hadir sejumlah Seniman dari berbagai cabang seni, tokoh Agama dan Tokoh masyarakat, yang mewakili Kapoldasu dari Bid Humas AKBP Reza Fahlevi. dan Kompol Gunawan dari Ditbinmas Poldasu, Asita Sumut, Pengurus DPW Pemuda Pancasila, Keluarga DMDI dan BKPRMI Sumut serta kaum ibu majelis taklim, juga pengajian Ibu ibu Desa Sena Batangkuis yang tampil membawakan Berjanji dan Marhaban.

kiriman | lilikriadidalimunthe

Related posts

Leave a Comment