Istri Polisi Diminta Bijak Unggah Foto di Medsos, Kenapa?

TOPMETRO.NEWS – Peringatan bagi Anda istri-istri polisi. Sebaiknya pertimbangkan dulu manfaatnya sebelum membagikan foto-foto ke media sosial.

Imbauan itu disampaikan Ketua Bhayangkari Daerah dan Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Kepulauan Bangka Belitung Dian Anton Wahono dan jajarannya saat tatap muka dengan Pengurus cabang Bhayangkari dan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari cabang Belitung Timur, Senin (10/4).

Dian Anton Wahono, sebagaimana disiarkan posbelitung menyampaikan sejumlah pesan. Satu di antara pesan itu, meneruskan imbauan Ketua Umum Bhayangkari agar bijak mengunggah foto kegiatan di media sosial (medsos).

Dian mengatakan, pesan itu berkaitan dengan giat ke luar negeri karena liburan keluarga atau pribadi.

“Kami mendapat informasi, semakin banyak bhayangkari pasang foto di medsos secara berlebihan. Ini memberikan kesan gaya hidup hedonis, yang tidak sesuai visi misi polri dan pemerintah untuk memajukan perekonomian dalam negeri,” kata Dian.

Dia meminta, para istri polisi untuk menahan diri dan bijak menampilkan foto-foto kegiatan yang mungkin tidak perlu di-share di medsos.

Apalagi saat ini medsos dan teknologi informasi telah berkembang pesat dan semua orang bisa menggunakannya dengan mudah.

Jika tidak bijak, maka hal itu bisa menimbulkan dampak negatif bagi citra Polri.

“Sebelum diupload, dishare, pertimbangkan dengan baik mudharat dan manfaatnya. Setiap kegiatan yang diupload di medsos, tak hanya dalam luar negeri, juga dalam negeri. karena tak semua orang punya sudut pandang yang sama dengan kita, mungkin ibu-ibu perlu menyaring kegiatan-kegiatan yang layak diketahui khalayak ramai,” imbaunya.(bel-edit3)

Related posts

Leave a Comment