Anak Medan, Lulusan Terbaik Akmil 1991 Jadi Danpuspenerbad

Lulusan terbaik Akmil

TOPMETRO.NEWS – Lulusan terbaik Akmil (Akademi Militer) tahun 1991, Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso ditunjuk Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menjadi Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Darat (Danpuspenerbad). Teguh akan menggantikan Mayjen TNI Stephanus Tri Mulyono.

Lulusan Terbaik Akmil Jadi Danpuspenerbad Sesuai SK Panglima

Mutasi jabatan itu ditetapkan melalui Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/385/IV/2020 tanggal 9 April 2020 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

ARTIKEL UNTUK ANDA | Untung Ada TNI, Bersama Warga, NKRI Utuh Terjaga

Secara keseluruhan terdapat 329 Pati yang dimutasi berdasarkan keputusan Panglima itu.

Teguh Sebelumnya Jabat Danpussenif

Mereka terdiri atas 282 Pati TNI AD, 14 Pati TNI AL, dan 33 TNI AU.

“Mutasi dan promosi jabatan untuk memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier, sekaligus mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas TNI yang semakin kompleks dan dinamis,” kata Panglima sebagaimana disampaikan Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Taibur Rahman, dikutip dari laman resmi TNI, Selasa (14/4/2020).

Sesuai SK Panglima, sebagaimana dilaporkan inews, Teguh yang sebelumnya menjabat Komandan Pusat Kesenjataan Infanteri (Pussenif) Kodiklat TNI AD akan menggantikan Stephanus yang kini menjabat Perwira Ahli Tingkat III KSAD Bidang Hubungan Internasional (organisasi baru).

Prajurit Kelahiran Medan Terima Adhi Makayasa

Teguh merupakan jenderal bintang dua lulusan terbaik Akademi Militer 1991. Dengan kata lain, prajurit kelahiran Medan, Sumatera Utara ini peraih penghargaan Adhi Makayasa.

Rekam jejak jabatannya dimulai dari Perwira Pertama Pussenif Kodiklat TNI AD pada 1991. Kemudian berlanjut sebagai Perwira Pertama Kodam V/Brawijaya (1992).

Saat mencapai pangkat letnan kolonel, dia antara lain pernah masuk ring 1 Istana dengan menjabat Wadan Grup B Paspampres pada 2010 usai menjabat Dandim 0904/Tanah Grogot.

Lulusan terbaik Akmil2
foto | PortalIndonesiaNews

Pernah Danrem di Jayapura

Ketika naik pangkat menjadi kolonel, beberapa jabatan pernah dipegangnya, antara lain Komandan Korem 172/Praja Wira Yakthi di Abepura, Jayapura, Papua.

Pangkat jenderal bintang satu didapatnya ketika dipromosikan sebagai Wadan Pussenif Kodiklatad pada 2016 dan berlanjut sebagai Kasdam VI/Mulawarman. Dia kembali ke Pussenif sebagai komandan pada 2018.

Dengan menjabat Danpuspenerbad, Teguh akan mengikuti jejak seniornya yang pernah menghuni kesatuan untuk mendukung mobilitas tempur TNI AD tersebut.

Salah satunya Letjen TNI Besar Harto Karyawan yang kini menjabat Pangkostrad.

Karier militernya juga dihiasi dengan terpilihnya dia sebagai Komandan Upacara HUT ke-69 RI pada 17 Agustus 2014 di Istana Merdeka, Jakarta.

BIODATA MAYJEN TEGUH PUDJO RUMEKSO

Mayor Jenderal TNI Teguh Pudjo Rumekso, M.Tr. adalah seorang perwira tinggi TNI-AD. Sejak 9 April 2020 mengemban amanat sebagai Komandan Puspenerbad. Teguh, merupakan lulusan terbaik Akademi Militer tahun 1991.

Tempat/Tgl Lahir: Medan, 20 April 1968
Pangkat: Mayor Jenderal TNI
Masa dinas: 1991 – Sekarang
Pertempuran/perang: 1. Operasi Timor Timur; 2. Pengamanan Perbatasan Indonesia – Malaysia

Anak: Amanda Fauzea, Shafira Nabila D, Tarissa Maharani D, Naswa Keila Dewi

BACA SELENGKAPNYA | Debt Collector Diciduk di Bali, 4 Pelaku ‘Anak Medan’

Seperti diwartakan Topmetro.News sebelumnya, Debt Collector diciduk di Denpasar-Bali. Ke 4 orang debt collector diciduk polisi itu, semuanya ‘anak Medan’.

Kawanan penagih tunggakan kartu kredit ini ditangkap lantaran nekat menguras barang-barang milik nasabahnya, Selasa (21/8/2018).

Info yang diperoleh, kawanan debt collector diciduk itu awalnya beraksi di kamar kos Nia Agustini (33) di Banjar Dentiyis, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati itu ditangkap, Kamis (23/8/2018) silam di bilangan Kesiman Denpasar.

Reporter | Dpsilalahi
sumber |  inews/wikipedia

Related posts

Leave a Comment