Polsek Delitua Bersama Muspika Bagikan Masker kepada Masyarakat 

Polsek Delitua

topmetro.news – Polsek Delitua bersama Muspika Kecamatan Delitua membagikan masker dan menghimbau masyarakat soal protokol kesehatan covid-19 agar tetap dipatuhi untuk pencegahan merebaknya virus corona.

Pembagian masker tersebut langsung diberikan  Kapolsek Delitua AKP Zulkifli Harahap didampingi Camat Delitua Wakil Karo Karo di sepanjang Jalan Bakti-Jalan Besar Delitua dan seputaran Pasar Deli tua, Rabu (26/08/2020).

“Pencegahan merebaknya virus corona ini bukan hanya tugas Dinas Kesehatan saja tapi tanggung jawab kita bersama, baik Polri maupun TNI,” ujar Kapolsek Delitua.

Polsek Delitua Anstisipasi Penyebaran Covid-19

Dalam kegiatan tersebut tampak juga hadir Kasat Binmas AKBP Reza P. Lubis, Kasat Sabhara AKBP Paulus, Kasubag Humas Kompol Riama Siahaan, Wakapilsej Delitua AKP Sagala, Kanit Bintibmas. Iptu Zulkarnain Kanit Binmas Delitua Iptu Surya Prayitna, Panit Binpolmas Ipda Jasa Barus dan dari Kesehatan Delitua dr Eli Tua.

Baca Juga: Pelaku Curas Diamuk Massa, Diamankan Polsek Delitua

Menurut Kapolsek Delitua AKP Zulkifli Harahap kegiatan tersebut bertujuan untuk menyampaikan kepada masyarakat Delitua tentang pengertian dan cara antisipasi penyebaran COVID-19.

“Kita tetap wajib menggunakan masker, rajin cuci tangan dengan pake sabun, pembatasan kegiatan sosial, hindari keramaian dan rajin Olahraga serta istirahat cukup. Bila demam, batuk pilek dan sesak napas segera ke fasilitas kesehatan,” ujar Kapolsek Delitua seraya berharap melalui kegiatan ini diharapkan mampu membangun kesadaran bersama agar terhindar dari virus Corona.

Reporter | Iwan

Related posts

Leave a Comment