Ratusan Calon Kepala Desa Asahan Ikuti Deklarasi Damai

Ratusan Calon Kepala Desa Asahan Ikuti Deklarasi Damai

topmetro.news Ratusan Calon Kepala Desa, Ketua Panitia Pilkades dan juga Ketua BPD se Asahan ikuti deklarasi damai di GOR, pada Senin (5/9/2022).

Tampak hadir Bupati Asahan H Surya BSc, Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin S.Sos M.Si, Kapolres Asahan, Ketua DPRD Asahan Baharuddin Harahap SH, Forkopimda, Asisten I Buwono Prawana SIP MSi, Staf Ahli, OPD, Camat dan undangan lainnya.

Kadis PMD Asahan Suherman Siregar SSTP dalam laporannya mengatakan tujuan deklarasi damai agar tercipta Pilkades jujur, aman, tertib dan berkualitas. Pilkades berlangsung di 89 desa yang tersebar di 23 kecamatan. Calon Kepala Desa berjumlah 307 orang (laki laki 288 orang, perempuan 19 orang dan petahana 76 orang).

Manten Simbolon salah satu Calon Kepala Desa membacakan deklarasi damai dan di ikuti seluruh calon.

Saling Menghormati

“Kami Calon Kepala Desa saling menghormati. Kami senantiasa tunduk dan taat dengan peraturan, kami menyelesaikan masalah yang terjadi dengan musyawarah dan mufakat, kami tidak melakukan praktek jual beli suara, kami menghormati pemilihan dan pemungutan suara, kami menerima dengan ikhlas hasil Pilkades menang atau kalah”.

Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj mengatakan sebelum Covid 19, pelaksanaan Pilkades dilakukan 1 desa 1 TPS. Namun saat ini, 1 TPS tidak boleh lebih 500 orang. Kecamatan terbanyak TPS nya adalah Simpang Empat sebanyak 23 TPS.  TPS boleh dilakukan berdekatan, misalnya di lapangan bola atau lapangan sekolah. Ini untuk memudahkan pengamanan dan pengawasan. Karena jumlah personel pengamanan Pilkades hanya 340 orang, sementara TPS se Asahan sebanyak 457.

“Semoga Pilkades berjalan aman, lancar, tertib dan semoga terpilih pemimpin (Kades) yang mampu mengayomi masyarakat dan membangun desa masing-masing,” kata Kapolres.

Bupati Asahan mengatakan pelaksanaan Pilkades adalah kedaulatan rakyat. Kades adalah pucuk pimpinan di Desa. Jalankan Pilkades dengan aman, tertib, kondusif dan tidak menyebarkan hoax. Calon Kepala Desa harus sportif dan ajak pendukungnya agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban.

“Mari kita laksanakan Pilkades dengan berpegang teguh ikrar deklarasi damai yang telah diucapkan bersama. Moga kita mendapat pemimpin (Kades) yang punya komitmen untuk mengayomi masyarakat dan memajukan desa masing masing demi terwujudnya visi misi Pemkab Asahan sejahtera, religius dan berkarakter,” kata Bupati.

Penulis : EN

Related posts

Leave a Comment