Negosiasi Perpanjangan Kontrak Paulo Dybala dan Juventus Alot

paulo dybala

topmetro.news – Juventus mengabarkan sedang menuntaskan kontrak baru Paulo Dybala. Namun, kedua pihak masih jauh dari kata sepakat. Kontrak pemain Argentina itu bersama tim bermarkas bedara Kota Turin, akan berakhir pada Juni 2022. Il Corriere dello Sport melaporkan, negosiasi telah berlangsung sejak Desember 2019.

Sudah hampir setahun, tidak ada kemajuan signfikan. Menurut laporan yang sama, Juve dan Dybala sebenarnya sama-sama ingin memperpanjang kerja sama. Namun, Juventus belum deal untuk memenuhi permintaan sang pemain.

Pelatih baru Juventus, Andrea Pirlo telah mengonfirmasi Dybala masuk dalam rencananya untuk musim depan. Tinggal menunggu proses negosiasi selesai. Surat kabar tersebut juga mengklaim pembicaraan antara kedua pihak sedang berlangsung, tetapi masih ada hal yang membuat mereka belum mencapai kesepakatan.

Baca Juga : Real Madrid Siapkan Dana Rp1,7 Triliun untuk Boyong Paulo Dybala

Juventus awalnya berencana menjual Dybala. Namun, di tengah kondisi krisis finansial akibat pandemi, Juventus memilih realistis untuk mempertahankan pemain berusia 26 tahun itu.

Jika menjual Dybala, Juventus akan mematok harga 110 juta euro atau Rp1,7 triliun. Pemain berusia 26 tahun itu, telah menyumbangkan 11 gol dan 11 assist pada Serie A 2019-20, serta menjadi favorit fans Juventus.

Klub Premier League sebagai destinasi baru bagi pemain asal Argentina itu, salah satunya Manchester United. Selain itu, Real Madrid juga pernah tertarik merekrut Dybala. Real Madrid akan menyodorkan 100 juta euro (Rp1,7 triliun), plus Isco atau Kroos. Isco bernilai sekitar 60 juta euro (Rp1,04 triliun), sedangkan Kroos berbanderol sekitar 50 juta euro (Rp867 miliar).

Artinya, Real Madrid menghargai Dybala lebih dari 150 juta euro (Rp2,6 triliun), supaya mau pindah ke Santiago Bernabeu. Perwakilan Real Madrid sudah menghubungi Juventus untuk membahas transfer Dybala.

Berharap Paulo Dybala Bertahan

Juventus masih berupaya untuk memperpanjang kontrak Paulo Dybala. Dybala masih menyisakan kontrak hingga Juni 2022. Kedua belah pihak menyebutkan, masih ingin memperpanjang kontrak, tetapi belum ada kesepakatan soal nilai baru. Adapun Negosiasi telah berlangsung sejak Desember 2019.

Tampaknya Juvenntus tak ingin laagi bersama. Tim berjulukan Nyonya Tua itu, mendesak penyerang asal Argentina itu mengakhiri kontrak. Higuain masih menyisakan kontrak satu tahun bersama Juve, atau hingga Juni 2021. Juventus dikabarkan ingin memberikan ruang bagi penyerang AS Roma, Edin Dzeko, agar mau bergabung pada musim panas ini.

Corriere dello Sport melaporkan, klub berjulukan Bianconeri itu telah menyiapkan kontrak dua tahun senilai 7,5 juta euro (Rp 129 miliar) per musim untuk meyakinkan Dzeko. Napoli berada dalam jalur terdepan, untuk mendapatkan jasa penyerang asal Bosnia berusia 34 tahun tersebut.

reporter | yofe

Related posts

Leave a Comment