Kecelakaan KA Brantas Rute Jakarta-Blitar, Polisi Bilang tak Ada Korban Jiwa, 1 Terluka

Kecelakaan KA Brantas1

TOPMETRO.NEWS – Kecelakaan KA Brantas jurusan Jakarta-Blitar, menurut polisi tidak ada korban jiwa.

Kecelakaan KA Brantas rute Jakarta-Blitar dengan sebuah truk trailer di perlintasan sebidang Jalan Madukoro, Kota Semarang, Selasa 18 Juli 2023 malam, menurut penelusuran Polrestabes Semarang, tidak menelan korban jiwa.

Kecelakaan KA Brantas itu, videonya sempat viral di media sosial. Apalagi sesuai yang terlihat di video, peristiwa itu cukup tragis hingga menimbulkan kobaran api.

BACA PULA | Mata Uang Asing Palsu Senilai Belasan Triliun Dibongkar Polisi, Disita Senjata Air Soft Gun

Seperti dilansir TOPMETRO.NEWS dari polri.go.id pada Rabu 19 Juli 2023.

Di laman website resmi milik kepolisian itu menyebut peristiwa kecelakaan KA Brantas dimaksud nihil korban jiwa.

“Tak ada korban (jiwa) yang meninggal dunia. Tapi ada seorang penumpang yang terluka,” ujar Kombes Irwan Anwar, S.I.K., S.H., M.Hum, Kapolrestabes Semarang, Selasa 18 Juli 2023.

BACA PULA | PLN UID Sumut Siap Mengimplementasikan Smart Meter ‘Advance Metering Infrastructure’ (AMI)

Kapolrestabes Semarang mengatakan penumpang itu menderita luka-luka akibat terjatuh saat akan keluar dari gerbong sesaat setelah kejadian.

Diketahui sopir dan kernet truk selamat setelah berhasil keluar dari truk sebelum truk nahas itu tertabrak kereta.

Polisi menegaskan, truk trailer itu mengalami nasib nahas lantaran mogok mesin saat melintas di atas rel.

BACA PULA | Usai Berbagi Tali Asih ke Warga Sekitar, Soft Opening Hotel Anda Club & KTV Dimeriahkan Artis Ibukota

Sebenarnya, menurut polisi, baik sopir maupun kernet truk sudah berupaya meminta bantuan. Sayangnya bantuan tak sempat datang hingga peristiwa yang tak diinginkan itu pun terjadi.

Setidaknya hal ini dibenarkan Wisnu Pramudyo selaku Kepala Daerah Operasi 4 Semarang.

“Begitupun asinis dan asisten masinis. Mereka semuanya selamat,” ujar Wisnu.

BACA PULA | Transgender Rikkie Valerie Kolle Berdarah Indonesia-Belanda Juarai Ajang Miss Netherland 2023

Pemicunya, bagian kepala dan ekor gandengan truk diketahui terjepit di mulut jembatan rel. Padahal jembatan rel dimaksud merupakan kanal banjir Semarang.

Sebelumnya, video kecelakaan KA Brantas rute Jakarta-Blitar ini viral di media sosial yang memperlihatkan sedang menabrak sebuah truk di perlintasan sebidang Jalan Madukoro, Semarang Barat, Selasa 18 Juli 2023.

Kecelakaan KA Brantas itu diketahui setelah menabrak bagian kepala truk trailer yang melintas dari arah utara ke selatan. Terdengar ledakan dahsyat saat lokomotif kereta menabrak kepala truk.

reporter | dpsilalahi

Related posts

Leave a Comment